Pj Bupati Muba Ajak Seluruh Elemen Bersinergi Wujudkan Muba Bebas Kabut Asap

Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi mengikuti rakor Aktivasi Posko Pengendalian Karhutbunlah secara virtual-Foto : Romi Rivano-

SEKAYU, KORANPALPOS.COM - Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi didamping OPD terkait mengikuti meeting rapat Koordinasi aktivasi Posko Pengendalian Kebakaran Hutan, Kebun dan Lahan (Karhutbunlah) Provinsi Sumsel Tahun 2024 secara virtual melalui zoom meeting di ruang rapat Bupati Muba, Kamis 25 Juli 2024.

Pj. Gubernur Sumsel dalam arahannya menerangkan bahwa di wilayah Sumatera Selatan terdapat ada 5 Kabupaten yang rawan Karhutbunlah diantaranya Kabupaten Muba, Muara Enim, Banyuasin, OKU Timur, Ogan Komering Ilir.

Untuk itu, dirinya minta kepada Satgas agar setiap minggu memberikan laporan perkembangan terkini kepada pimpinannya masing-masing. 

"Saya Pj. Gubernur Sumsel menyampaikan apresiasi atas segala upaya yang telah dilakukan oleh berbagai pihak terkait. Semoga tahun ini, Sumsel bebas Karhutbunlah," ungkapnya.

BACA JUGA:37 Hotspot dan 18 Firespot Tercatat di Kabupaten OKI, Begini Persiapan yang Dilakukan!

BACA JUGA:Soal Meninggalnya Narapidana Lapas Merah Mata : Ini Respon Kemenkumham Sumsel

Menyikapi arahan Pj Gubernur Sumsel tersebut, Pj. Bupati Muba H Sandi Fahlepi menyatakan bahwa dirinya berserta jajaran Pemkab Muba akan terus memantapkan upaya pengendalian karhutlah di wilayah Kabupaten Muba, sehingga ancaman Karhutbunlah pada tahun 2024 tetap dapat dikendalikan.

"Pemkab Muba bersama dengan Forkopimda tetap berkomitmen Kabupaten Muba bebas Asap Tahun 2024. Mari kita bekerjasama menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya, sehingga diharapkan pengendalian Karhutbunlah pada tahun 2024 dapat berjalan dengan baik guna mewujudkan Muba Bebas Kabut Asap, serta menyukseskan peringatan HUT RI Ke-79 di Muba," pungkasnya.(omi)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan