Nilai Tukar Rupiah Selasa 9 Juli 2024 : Melemah 46 Poin Menjadi Rp16.258 per Dolar AS !

v-Foto : Dokumen Palpos-

BISNIS, KORANPALPOS.COM - Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Selasa pagi turun 46 poin atau 0,29 persen menjadi Rp16.304 per dolar AS dari sebelumnya sebesar Rp16.258 per dolar AS.

Penurunan ini mencerminkan kekhawatiran pasar terkait kemungkinan kenaikan suku bunga yang lebih agresif oleh The Fed dalam upaya menekan inflasi yang tinggi di AS.

"Para investor menantikan testimoni Powell di hadapan Komite Perbankan Senat hari ini," kata Kepala Ekonom Bank Permata, Josua Pardede.

BACA JUGA:Nilai Tukar Rupiah Senin 8 Juli 2024 : Melemah 2 Poin Menjadi Rp16.280 per Dolar AS !

BACA JUGA:Nilai Rupiah Rupiah Jumat 5 Juli 2024 : Melemah 11 Poin Menjadi Rp16.341 per Dolar AS !

Josua menuturkan bahwa penguatan dolar AS juga didukung oleh sentimen risk-off di Eropa setelah koalisi Sayap Kiri keluar sebagai pemenang dalam pemilihan legislatif Prancis.

Penguatan dolar AS semakin didorong oleh rilis data kredit konsumen AS Mei 2024 yang lebih tinggi dari ekspektasi, mengimplikasikan permintaan konsumen yang kuat di Amerika Serikat.

Data ini menunjukkan bahwa konsumen AS tetap optimis dan terus melakukan belanja, meskipun ada kekhawatiran mengenai inflasi dan suku bunga yang lebih tinggi.

BACA JUGA:Nilai Tukar Rupiah Kamis 4 Juli 2024 : Menguat 40 Poin Jadi Rp16.371 per Dolar AS

BACA JUGA:Nilai Tukar Rupiah Rabu 3 Juli 2024 : Menguat 16 Poin Menjadi Rp16.396 per Dolar AS !

Sementara itu, obligasi pemerintah Indonesia melanjutkan penguatannya, tercermin dari tren penurunan imbal hasil pada sesi Senin.

Imbal hasil obligasi pemerintah Indonesia turun sebesar 1-4 basis poin (bps), yang menunjukkan adanya minat yang kuat dari investor untuk aset-aset yang lebih aman di tengah ketidakpastian global.

Volume perdagangan obligasi pemerintah tercatat sebesar Rp17,17 triliun, lebih tinggi dibandingkan dengan volume perdagangan hari sebelumnya sebesar Rp14,20 triliun.

BACA JUGA:Nilai Tukar Rupiah Selasa 2 Juli 2024 : Melemah 49 Poin Jadi Rp16.370 per Dolar AS

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan