22 Tahun Banyuasin Raih Berbagai Prestasi : Kemiskinan Turun, Birokrasi Membaik

Minggu 21 Apr 2024 - 21:20 WIB
Reporter : Zaironi
Editor : Dahlia

BANYUASIN, KORANPALPOS.COM - Kabupaten Banyuasin di Sumatera Selatan terus menunjukkan perubahan positif di berbagai bidang. 

Hal ini dibuktikan dengan berbagai pencapaian membanggakan yang diraih di tahun 2023. 

Angka kemiskinan Kabupaten Banyuasin pada tahun 2022 sebesar 10,00 persen dan turun menjadi 9,58 persen di tahun 2023.

Kemiskinan ekstrem Kabupaten Banyuasin juga mengalami penurunan drastis dari 3,07 persen pada tahun 2022 menjadi 0,56 persen di tahun 2023.

BACA JUGA:Hari Kartini 21 April 2024, Simak Makna, Sejarah dan Tradisi Memperingatinya!

BACA JUGA:Indonesia Terbanyak Pemain Judi Online di Dunia : Transaksi Mencapai Rp8,1 Triliun, Berikut Faktanya !

Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Banyuasin mengalami penurunan dari 3,39 persen pada tahun 2022 menjadi 3,35 persen di Tahun 2023.

Angka gini rasio Kabupaten Banyuasin pada tahun 2018 di angka 0,340 dan turun menjadi 0,265 pada tahun 2023. Hal ini menunjukkan bahwa ketimpangan di Banyuasin semakin berkurang.

Nilai Indeks Reformasi Birokrasi (IRB) Kabupaten Banyuasin Tahun 2023 mencapai angka 70,23 atau kriteria BB.

Capaian ini meningkat dari tahun 2022 di angka 57,19 atau kriteria CC.

BACA JUGA:BMKG : Sebagian Besar Daerah Berstatus Waspada Cuaca Ekstrem

BACA JUGA:Puasa Syawal, Mempererat Ikatan Keimanan dan Solidaritas Sosial dalam Momen Kemenangan Spiritual

Nilai Monitoring Centre for Prevention (MCP) KPK Kabupaten Banyuasin tahun 2023 mencapai 76,85.

Angka ini meningkat dari capaian tahun 2022 sebesar 66,29.

Atas pencapaian luar biasa ini, Kabupaten Banyuasin meraih penghargaan Special Awards Of Outstanding Performance di ajang Indonesia Awards 2023.

Kategori :