Manfaat Cabe Jawa atau Cabe Puyang untuk Menjaga Vitalitas dan Bikin Awet Muda Loh

Sabtu 24 Feb 2024 - 18:28 WIB
Reporter : Maryati
Editor : Dahlia

KESEHATAN - Cabe Jawa atau cabe puyang atau cabe jamu merupakan jenis rempah yang masih berkerabat dengan lada dan Kemukus, termasuk  dalam kelompok sirih-sirihan atau piperaceae.

Cabe jawa memiliki nama ilmiah piper retrofractum. 

Rempah asli Indonesia ini tumbuh subur di lahan lembab  dan berpasir.

Meski namanya cabe, namun cabe jawa tidak pedas seperti cabe pada umumnya (capsium annum L) yang biasa digunakan untuk sambal.  

BACA JUGA:Bersinar dengan Apel: Rahasia Rambut Kuat dan Bebas Kerontokan, Dijamin Ampuh!

BACA JUGA:Kapulaga: Rempah Ajaib dengan 10 Manfaat Luar Biasa untuk Kesehatan

Kendati tidak pedas, tetapi cabe jawa memiliki efek menghangatkan tubuh.

Cabe Jawa biasa dijadikan bumbu masakan seperti rendang, gulai, dan lainnya.

Seperti nama lainnya yakni cabe jamu, rempah satu ini juga dijadikan campuran jamu atau obat herbal tradisional.

Cabe Jawa sudah menjadi warisan turun temurun sebagai herbal tradisional Indonesia yang memiliki banyak khasiat kesehatan untuk mengatasi berbagai penyakit.

BACA JUGA:Buah Pala : Bermanfaat Untuk Menurunkan Kolesterol hingga Meningkatkan Gairah

BACA JUGA:wow, Ternyata Kulit Sapi Bisa Membentuk Antibodi hingga Memperbaiki Jaringan Tubuh

Dirangkum dari sejumlah sumber berikut manfaat/khasiat Cabe Jawa atau Cabe Puyang :

1. Menjaga Kesehatan Kulit 

Cabe Jawa mengandung antioksidan tinggi yang berfungsi melawan radikal bebas penyebab penuaan dini. 

Kategori :