Pj Gubernur Sumatera Selatan Apresiasi Berbagai Capaian Kabupaten Muba di Usianya ke-68 Tahun

Sabtu 28 Sep 2024 - 22:32 WIB
Reporter : Romi Rivano
Editor : Dahlia

MUBA, KORANPALPOS.COM- Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan, Elen Setiadi memberikan apresiasi yang tinggi terhadap pencapaian yang diraih oleh Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) dalam peringatan hari jadi ke-68 Kabupaten Muba.

Pada kesempatan tersebut, Pj Gubernur didampingi oleh Pj Ketua TP PKK Sumatera Selatan, Melza Elen Setiadi, menghadiri sidang paripurna DPRD Kabupaten Muba yang digelar pada Sabtu (28/9/2024) di gedung DPRD Muba.

Dalam sambutannya, Elen Setiadi menegaskan bahwa berbagai prestasi yang berhasil diraih oleh Pemkab Muba di usia yang ke-68 ini merupakan hasil kerja keras dan sinergi yang baik antara pemerintah daerah, Forkopimda, serta masyarakat Muba.

BACA JUGA:Kajari Muba Bidik Dugaan Korupsi Perusahaan Perkebunan, Kelola Ribuan Hektar Lahan di Luar HGU

BACA JUGA:Masyarakat Muba Antusiasi Saksikan Karnaval Kendaraan Hias

Ia menyampaikan ucapan selamat sekaligus penghargaan atas capaian prestasi tersebut, baik di tingkat provinsi maupun nasional.

"Selamat ulang tahun kepada Kabupaten Muba yang ke-68. Saya juga menyampaikan selamat atas berbagai prestasi yang telah diraih,'' ungkap Elen.

Pemkab Muba telah mendapatkan insentif fiskal dari pemerintah pusat, keberhasilan dalam penurunan angka stunting, serta percepatan kinerja belanja daerah.

BACA JUGA:Pj Bupati Muba Terima Penghargaan HSN 2024

BACA JUGA:Muba Raih Peringkat 1 : Percepatan Penurunan Stunting di Sumsel !

Semua ini merupakan hasil kerja keras yang patut diapresiasi. Saya berharap penghargaan-penghargaan tersebut dapat menjadi motivasi untuk terus maju. 

Pj Gubernur juga menyoroti keberhasilan Kabupaten Muba dalam mencapai Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) yang tinggi.

Berdasarkan data statistik, Muba termasuk salah satu dari tiga kabupaten/kota di Sumatera Selatan dengan PDRB tertinggi, bahkan melebihi angka nasional.

BACA JUGA:Muba Raih Reward Miliaran Rupiah untuk Penggunaan Produk Dalam Negeri

BACA JUGA:Kejari Muba Sita Aset Bedeng 12 Pintu Milik Richard Cahyadi di Bandung : Kasus Korupsi Aplikasi SANTAN !

Kategori :