Melalui laman web global Infinix, sejumlah spesifikasi kunci dari XPAD telah diungkapkan.
Mengusung tagline Layar Luas Push Rank Tanpa Batas, Infinix XPAD memiliki layar berukuran 11 inci dengan panel IPS LCD yang mendukung resolusi Full HD+ (FHD+) dan refresh rate hingga 90Hz.
Dengan screen-to-body ratio mencapai 83 persen, tablet ini menawarkan pengalaman visual yang luas dan immersif, menjadikannya ideal untuk konsumsi media dan gaming.
BACA JUGA:Asus Kenalkan Vivobook S 15 OLED : Laptop AI Terbaru dengan Performa Optimal dan Fitur Canggih !
BACA JUGA:Melampaui Batas dengan POCO M6 : Kamera 108 MP dan Performa Super Cepat, Harga 2 Jutaan !
Salah satu keunggulan XPAD yang menarik perhatian adalah kehadiran asisten suara Folax Voice yang didukung oleh kecerdasan buatan (AI) generatif dari ChatGPT.
Ini menjadikan Infinix XPAD sebagai salah satu tablet pertama yang mengintegrasikan teknologi AI generatif secara mendalam, memungkinkan pengguna untuk berinteraksi dengan perangkat mereka dengan cara yang lebih intuitif dan canggih.
Untuk urusan performa, Infinix XPAD tidak main-main.
Dapur pacu tablet ini ditenagai oleh MediaTek Helio G99, sebuah chipset yang dibangun dengan arsitektur 6nm dan dilengkapi dengan CPU octa-core serta GPU ARM G57 MC2.
Chipset ini telah terbukti mampu memberikan kinerja yang kuat dan efisien, yang sering ditemukan di banyak smartphone gaming mid-range.
Dengan prosesor ini, XPAD diharapkan mampu menjalankan berbagai aplikasi dengan lancar, termasuk game mobile yang membutuhkan grafis tinggi.
Tablet ini akan berjalan pada sistem operasi berbasis Android 14, yang dikenal dengan antarmuka yang bersih dan fitur-fitur terkini.
Meskipun Infinix belum secara resmi mengungkapkan konfigurasi memori yang akan ditawarkan, situs global mereka menunjukkan bahwa XPAD akan hadir dalam dua pilihan RAM, yakni 4GB dan 8GB, serta dua pilihan memori internal, yakni 128GB dan 256GB.
Selain itu, pengguna yang membutuhkan ruang penyimpanan ekstra dapat memperluas kapasitasnya hingga 1TB menggunakan kartu microSD.
Dalam hal konektivitas, Infinix XPAD dilengkapi dengan dukungan WiFi untuk memastikan pengalaman online yang stabil.
Menariknya, untuk beberapa pasar tertentu, tablet ini juga akan tersedia dengan dukungan konektivitas 4G, yang memungkinkan pengguna untuk tetap terhubung kapan saja dan di mana saja.