Kunjungan Kerja Presiden Jokowi ke Lubuklinggau Membawa Dampak Positif bagi Warga dan Perekonomian Lokal
Pejabat Walikota Lubuklinggau H Trisko Defriansyah, Kapolres AKBP Indra Arya Yudha, Dansubsatgas Pasar Bukit Sulap Kolonel Arah Sugiri, selaku Tim Pengamanan Kunjungan RI 1 di Kota Lubuklinggau-Foto : Maryati-
LUBUKLINGGAU, KORANPALPOS.COM - Pj Walikota Lubuklinggau, H Trisko Defriansyah, ucapkan terimakasih atas kunjungan kerja (kunker) Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi), ke Kota Lubuklinggau, Kamis 30 Mei 2024.
Berkat kunjungan RI 1 tersebut dikatakan Trisko, banyak warga Kota Lubuklinggau yang merasakan dampak langsung terutama yang terkait dengan bantuan sosial.
"Di Bulog saja telah dibagikan lebih kurang 700 bantuan sosial, kemudian di sepanjang jalan pun demikian, sampai dengan di Pasar Inpres mungkin adalah 1.000-2.000 ya bantuan paket sembakonya," ungkap Trisko.
Selain itu, setiap pelaku usaha/pedagang di Pasar Bukit Sulap juga mendapatkan dana bantuan modal masing-masing senilai Rp1,2 juta.
BACA JUGA:Ukir Prestasi Membanggakan, Pemkot Prabumulih Raih Opini WTP ke 11 Kali Berturut-Turut
BACA JUGA:Serapungan Musi 2024 Meriahkan Kabupaten Empat Lawang
"Itu yang dapat langsung gitukan," ujar Trisko.
Selain dampak langsung ke masyarakat, dikatakan Trisko, kunjungan Presiden juga memberikan efek domino bagi perekonomian di Kota Lubuklinggau.
"Dengan kunjungan beliau (presiden), semua hotel terisi penuh, kebutuhan transportasi dan kuliner juga meningkat," kata Trisko.
Bukan hanya itu tambah Trisko, pihaknya juga telah menyampaikan langsung kepada Presiden Jokowi terkait kendala pembangunan Pasar Inpres.
BACA JUGA:Peringati HUT Sumsel ke-78, DPRD Sumsel Gelar Rapat Paripurna Istimewa
BACA JUGA:Kunjungi Sejumlah Sekolah, Pj Bupati OKI Cek Fasilitas Belajar .
"Yang jelas Pak Jokowi sudah tahu semua kondisi Lubuklinggau seperti apa," kata Trisko.
Dari hasil komunikasi itu, pihaknya mendapat petunjuk dan arahan agar tidak membamgunpasar Inpres dengan dana SNI karena itu sama halnya dengan meminjam bank.