5.857 Calon Haji Indonesia Berangkat Menuju Jeddah

Sejumlah keluarga dan kerabat melambaikan tangan kepada jamaah calon haji saat pemberangkatan -FOTO : ANTARA-

PALEMBANG, KORANPALPOS.COM – Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) RI memberangkatkan sebanyak 5.857 calon haji Indonesia ke Jeddah, Arab Saudi pada hari ke-15 operasional haji Indonesia, Minggu 26 Mei 2024.

Keberangkatan ini menjadi bagian dari upaya pemerintah untuk memastikan seluruh calon haji dapat melaksanakan rukun Islam kelima dengan lancar dan khidmat.

Seluruh calon haji yang tergabung dalam kelompok tersebut diterbangkan langsung menuju King Abdul Aziz International Airport (KAAIA) Jeddah.

BACA JUGA: Sebanyak 72.481 Calon Haji Indonesia Sudah Tiba di Arab Saudi

BACA JUGA:Mengintip Dapur untuk Kebutuhan Jamaah Haji Indonesia : 70 Ton Bumbu Didatangkan dari Indonesia !

Sesampainya di Jeddah, mereka akan langsung bertolak menuju Makkah untuk melaksanakan rangkaian ibadah haji.

"Hari ini, Minggu 26 Mei 2024 terdapat 15 kelompok terbang dengan jumlah jamaah haji 5.857 orang, akan diterbangkan ke Jeddah," kata Petugas Media Center Haji (MCH) Widi Dwinanda dalam konferensi pers penyelenggaraan ibadah haji, yang diikuti secara daring di Jakarta.

Widi Dwinanda menjelaskan secara rinci, seluruh calon haji yang diberangkatkan hari ini berasal dari berbagai embarkasi di Indonesia.

BACA JUGA:56.750 Jamaah Calon Haji Indonesia Telah Tiba di Arab Saudi

BACA JUGA:Seorang Calon Jamaah Haji Asal Babel Meninggal di Palembang : Jenazah Akan Dipulangkan !

Berikut adalah detailnya:

1. Embarkasi Medan (KNO): 360 orang (1 kloter)

2. Embarkasi Batam (BTH): 350 orang (1 kloter)

3. Embarkasi Padang (PDG): 393 orang (1 kloter)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan