Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dolar AS Terperosok 62 Poin : Rp16.040 per Dolar AS !

Teller memegang mata uang Dolar AS dan Rupiah di sebuah tempat penukaran uang, Jakarta, Rabu (6/7/2022). -FOTO : ANTARA-

BISNIS, KORANALPOS.COM - Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) tergelincir 62 poin atau 0,39 persen pada perdagangan Selasa pagi.

Hal ini menyebabkan nilai tukar rupiah mencapai Rp16.040 per dolar AS, dibandingkan dengan penutupan perdagangan sebelumnya yang mencapai Rp15.978 per dolar Amerika.

Perkiraan melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar AS pada hari ini dipicu oleh pernyataan sejumlah pejabat Bank Sentral AS, Federal Reserve (The Fed), yang dianggap "hawkish" terkait arah kebijakan suku bunga atau Fed Funds Rate.

BACA JUGA:Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dolar AS Merosot, Senin 20 Mei 2024 : Rp15.963 per Dolar AS !

BACA JUGA:Harga Emas Antam Selasa 21 Mei 2024 : Turun Jadi Rp1,358 Juta per Gram !

Menurut analis mata uang Lukman Leong, pernyataan tersebut menjadi faktor utama yang mempengaruhi pelemahan nilai tukar rupiah.

"Rupiah diperkirakan akan melemah terhadap dolar AS, setelah pernyataan pejabat-pejabat The Fed yang 'hawkish'," ujarnya.

Atlanta Fed President, Raphael Bostic, menyatakan bahwa masih diperlukan waktu untuk mencapai target inflasi yang diinginkan.

BACA JUGA:Berapa Penghasilan Kebun Sawit Dalam 1 Hektare : Bisakah Beli Pajero Sport ? Berikut Hitung-hitungannya !

BACA JUGA:Honda Brio Mendominasi Pasar Otomotif Indonesia : Terjual 3.434 Unit di April 2024 !

Sementara itu, pejabat New York Fed, Philip Jefferson, mengungkapkan bahwa masih terlalu dini untuk menilai apakah penurunan inflasi yang terjadi akan berlanjut.

Para investor pun menjadi berhati-hati dan mengantisipasi serangkaian pidato yang akan disampaikan oleh pejabat The Fed, terutama pidato Ketua The Fed, Jerome Hayden Powell, yang dijadwalkan akan disampaikan besok.

Lukman Leong memproyeksikan bahwa nilai tukar rupiah hari ini kemungkinan akan bergerak di rentang Rp15.950 per dolar AS hingga Rp16.100 per dolar AS.

BACA JUGA:Banjir Promo Berlangganan Gojek Plus : Pasti Diskon 12Ribu Setiap Transaksi, Yok Diserbu !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan