Partai Gerindra Kuasai Panggung Politik Ogan Ilir : Rebut 12 Kursi DPRD

Ketua DPC Gerindra Ogan Ilir Edwin Cahya Putra--Foto: Isro Palpos

OGANILIR - Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Ogan Ilir telah menyelesaikan rekapitulasi Pilpres dan Pileg di Tingkat Kabupaten pada Sabtu, 2 Maret 29024 lalu.

Berdasarkan hasil rekapitulasi di Tingkat Kabupaten Ogan Ilir, pasangan Prabowo-Gibran mendominasi suara terbanyak dari dua calon lain di setiap Desa/Kelurahan, bahkan menang di 16 Kecamatan dalam Kabupaten Ogan Ilir.

Paslon nomor urut 2, Prabowo-Gibran Rakabuming Raka, memperoleh sebanyak 179.202 suara atau 66,22 persen, diikuti oleh pasangan nomor urut 1, Anis Rasyid Baswedan-Muhaimin Iskandar, yang meraih 56.056 suara atau 20,7 persen.

BACA JUGA:Polda Sumsel Amankan Sidang Pleno Penghitungan Suara

BACA JUGA:Kemendagri Minta Daerah Matangkan Persiapan Pilkada 2024

Sementara paslon nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahdud MD, hanya berhasil meraih 25.191 suara atau 9,31 persen.

Sementara itu, hasil dari rekapitulasi KPUD untuk Pileg Kabupaten Ogan Ilir menunjukkan bahwa DPRD OI memperebutkan 40 kursi.

Partai Gerindra berhasil merebut sebanyak 12 kursi dari 5 Dapil. padahal pada pemilu sebelumya Gerindra hanya mendapatkan 1 Kursi di DPRD ogan Ilir.

BACA JUGA:Elektabilitas Ratu Dewa Terus Menguat Jelang Pilkada Serentak 24 November 2024

BACA JUGA:Kursi DPR RI Dapil Sumsel 2 Memanas : PKS Klaim Rebut Kursi Terakhir, Anak Herman Deru ?

Dapil 1, yang memperebutkan 10 kursi Dewan dan terdiri dari Kecamatan Indralaya, Indralaya Selatan, dan Indralaya Utara, Partai Gerindra berhasil meraih 4 kursi (21.730 suara) dengan nama-nama seperti Royatuddin, Yansori, Muhammad Ali Hs, dan Zulfikar. Enam partai lainnya yaitu PKB, PDIP, Nasdem, PKS, Demokrat, dan PPP juga mendapatkan kursi.

Dapil 2, yang terdiri dari Kecamatan Pemulutan, Pemulutan Selatan, dan Pemulutan Barat dengan 7 kursi, Partai Gerindra berhasil meraih 2 kursi (11.153 suara) dengan nama H.Edwin Cahya Putra SIP dan Basirun. Sementara PDIP, Nasdem, PPP, dan Demokrat juga mendapatkan kursi.

Dapil 3, terdiri dari Kecamatan Tanjung Raja, Rantau Panjang, Sungai Pinang, Kandis, dan Rantau Alai, dengan 10 kursi dewan yang diperebutkan, Partai Gerindra hanya mampu meraih 2 kursi (14.235 suara) dengan nama Muhammad Iqbal dan Dika Tiara Almathin.

BACA JUGA: Prediksi 45 Calon Anggota DPRD Banyuasin Periode 2024 -2029 : Gerindra Rebut Kursi Ketua DPRD !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan