Antisipasi Politik Uang, Langkah Tegas Bawaslu dan Kepolisian Ogan Ilir untuk Pemilu yang Bersih

Kolaborasi Antara Bawaslu Kepolisian dan Masyarakat dalam Mewujudkan Pemilu yang Adil di Ogan Ilir--Foto: Isro

OGANILIR,PALPOS - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Ogan Ilir telah menggelar apel siaga patroli pengawasan Pemilu 2024. 

Apel ini dihadiri oleh Pengawas Kecamatan (Panwascam) serta Panitia Kelurahan/Desa (PKD) se Ogan Ilir. 

Acara tersebut dipusatkan di Lapangan Indralaya Trade Center (ITC), kegiatan ini menjadi langkah awal dalam memastikan kelancaran Pemilu 2024 di Ogan Ilir.

Ketua Bawaslu Kabupaten Ogan Ilir, Dewi Alhikmah Wati, menegaskan bahwa apel siaga patroli ini diselenggarakan menjelang masa tenang Pemilu. 

"Kita akan melakukan penertiban alat peraga kampanye yang masih ada, karena besok kita memasuki masa tenang," ungkapnya.

BACA JUGA:Apel Gelar Pasukan, Kapolres Prabumulih Ingatkan Petugas PAM TPS Jaga Soliditas dan Sinergitas

BACA JUGA:Siap Sukseskan Pemilu, Bawaslu Gelar Apel Siaga Pengawasan Pemilu

Dalam arahannya, Dewi Alhikmah Wati juga mengajak seluruh Panwascam dan PKD untuk meningkatkan pengawasan di lapangan pada semua waktu. 

"Masa tenang harus bebas dari unsur-unsur kampanye. Panwascam dan PKD diminta untuk melakukan patroli secara intensif," tegasnya.

Patroli yang dilakukan merupakan wujud dari pengawasan Bawaslu terhadap proses penyelenggaraan Pemilu 2024. 

"Kami akan mengawasi setiap potensi pelanggaran, termasuk politik uang yang dapat mengganggu integritas Pemilu," tambahnya.

Dewi Alhikmah Wati mengimbau agar masyarakat tidak terpengaruh oleh praktik politik uang yang dapat merusak proses demokrasi.

BACA JUGA:Mempererat Tali Persaudaraan : PWI OI Rayakan Hari Pers Nasional dengan Pembacaan Yaasiin Bersama

BACA JUGA:Bupati OKU: Satuan Linmas Bertanggungjawab Jaga Keamanan TPS

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan