Harga Pangan 19 Agustus 2024 : Bawang Putih Mencapai Rp43.430 per Kg, Cabai Rawit Merah Rp62.780 per Kg !

Harga bahan pokok terus menunjukkan fluktuasi yang signifikan di seluruh Indonesia per 19 Agustus 2024-Foto : Dokumen Palpos-

KORANPALPOS.COM - Harga bahan pokok terus menunjukkan fluktuasi yang signifikan di seluruh Indonesia.

Per 19 Agustus 2024, Badan Pangan Nasional (Bapanas) mencatat kenaikan tajam pada beberapa komoditas utama, termasuk bawang putih dan cabai.

Harga bawang putih kini mencapai Rp43.430 per kilogram (kg), naik sebesar Rp3.740 dari sebelumnya.

BACA JUGA:Harga Pangan 18 Agustus 2024 : Cabai Rawit Turun Jadi Rp59.870 per Kg dan Beras SPHP Bulog Stabil !

BACA JUGA:Harga Pangan di HUT RI ke-79 : Cabai Turun, Daging Stabil, Beras Naik Tipis Jadi Rp15.760 per Kilogram !

Sementara harga cabai rawit merah naik menjadi Rp62.780 per kg, dengan kenaikan sebesar Rp1.800.

Kenaikan harga ini tidak hanya mempengaruhi dua komoditas tersebut.

Berdasarkan data yang diambil dari Panel Harga Bapanas pada Senin pukul 07.20 WIB, berbagai komoditas pangan di tingkat pedagang eceran juga mengalami kenaikan yang beragam.

BACA JUGA:Harga Pangan 16 Agustus 2024 : Harga Cabai Rawit Merah Makin Pedas Rp74.470 per Kilogram !

BACA JUGA:Harga Pangan 15 Agustus 2024 : Masih Fluktuatif, Bawang Merah Naik Tipis, Cabai Rawit Merah Turun !

Lonjakan harga ini tentu berdampak pada daya beli masyarakat, terutama di tengah situasi ekonomi yang belum sepenuhnya stabil.

Kondisi pasar pangan di Indonesia seringkali dipengaruhi oleh faktor-faktor eksternal seperti cuaca, distribusi, dan kebijakan impor.

Pada bulan Agustus ini, Bapanas mencatat bahwa harga beras premium meningkat tipis sebesar 1,03 persen atau Rp160 menjadi Rp15.710 per kg.

BACA JUGA:Harga Pangan 14 Agustus 2024 : Harga Cabai Rawit Merah Turun Jadi Rp65.310 per Kilogram !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan