PIALA EROPA 20224 : Slovenia vs Serbia, Dua Balkan Janjikan Tarung Sengit nan Heroik !

Pertandingan grup C piala eropa 2024 Slovenia vs Serbia.-FOTO : ANTARA-

BACA JUGA:PIALA EROPA 2024 : Kroasia vs Albania, Pertarungan Menjaga Asa ke Fase Gugur

Sebaliknya, bagi Slovenia, kekalahan akan mempersulit langkah ke fase gugur karena pada laga terakhir mereka harus menghadapi Inggris, salah satu favorit juara Euro 2024.

Dalam pertandingan pertama mereka di Euro 2024, kedua tim sama-sama tertinggal gol pada babak pertama.

Jika Slovenia tertinggal gara-gara gol Christian Eriksen, maka Serbia tertinggal akibat gol Jude Bellingham. Namun, kedua tim tak pernah menyerah untuk menciptakan peluang agar bisa menyamakan kedudukan.

BACA JUGA:PIALA EROPA 2024 : Mbappe Diharapkan Pulih Sebelum Laga Belanda Vs Prancis

BACA JUGA:PIALA EROPA 2024 : Gol Larut Conceicao Antar Portugal Taklukkan Republik Ceko 2-1

Slovenia akhirnya bisa menyamakan kedudukan berkat gol Erik Janza, sedangkan usaha Serbia tak mampu menemukan kelemahan lini belakang Inggris.

Ini menunjukkan bahwa baik Serbia maupun Slovenia akan semakin spartan bertarung begitu tertinggal dari lawan.

Uniknya, dalam enam dari delapan pertemuan Serbia dan Slovenia terdahulu dalam berbagai kompetisi, kedua tim mengakhiri pertandingan dengan imbang.

Sisanya, dalam dua pertandingan, kedua tim saling mengalahkan, termasuk dua tahun lalu ketika Serbia menang 4-1.

Catatan ini dapat menguatkan pandangan bahwa laga kedua mereka di Grup C ini akan berakhir seri.

Meski begitu, komputer-super Opta memfavoritkan Serbia yang diprediksi lolos ke 16 besar dengan kemungkinan 55 persen.

Pelatih Matjaz Kek kemungkinan besar tidak mengubah formasi bermain Slovenia maupun komposisi sebelas pemain pertamanya dari skuad yang menahan seri Denmark 1-1.

Kek tetap memasang Andraz Sporar dan Benjamin Sesko sebagai ujung tombak kembar Slovenia dalam skema 4-4-2.

Formasi itu meniscayakan hadirnya dua pemain sayap yang aktif ke depan dan melebar, kadang melewati dua ujung tombak tim.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan