Butuh Solusi Cerdas dan Efektif

Kondisi banjir dan kerusakan jalan yang harus menjadi perhatian Penjabat Walikota Palembang yang baru-Foto : Disway dan Antara-

Kerusakan akan berdampak terganggunya kelancaran lalulintas dan tidak membuat pengendara nyaman. 

Tak hanya itu terang Zainal, dampak lainnya adalah rawan lakalantas.

BACA JUGA:Kebijakan tak Tepat Sasaran

BACA JUGA: Prakiraan Cuaca BMKG Selasa 18 Juni 2024 : Hujan Berpotensi Mengguyuri Sumatera Selatan !

Persoalan lainnya yang tentu tak kalah pentingnya yang harus diselesaikan adalah kemacetan lalulintas, sampah, angkutan truk ODOL yang melanggar, kesehatan dan pendidikan. 

Terkait pernyataan Ketua DPRD Palembang, sejumlah warga Kota Palembang mendukung dan berharap yang sama terhadap Pj Wako Palembang yang baru. 

"Ya persoalan banjir merupakan masalah klasik yang seakan tidak pernah selesai. Dengan Pj Wako yang baru diharapkan dapat mencari solusi yang tidak hanya tepat namun juga cerdas sehingga masalah genangan dapat diatasi segera nyata, " ujar Ade, warga Kemuning Kota Palembang, Rabun(19/6). 

Senada dengan pernyataan tersebut, Vira, warga Sukarame Kota Palembang juga berharap agar kedepan pemimpin di Kota Palembang dapat memberikan sentuhan pembangunan dengan mengatasi permasalahan banjir dan juga kerusakan jalan di Kota Palembang dengan melakukan tindakan berani dan nyata sehingga didapatkan solusi yang efektif dan mengenai. 

"Tergantung keberanian untuk berbuat nyata demi masyarakat. Tentu selal warga kita akan mendukung demi kebaikan Kota Palembang, " tandasnya. 

Sedangkan Pemerhati Lingkungan Perkotaan, Drs Taufik Anwar mengatakan, tindakan yang harus utama dilakukan untuk mengatasi banjir adalah normalisasi anak sungai dan membersihkan sampah. 

"Tentu tindakan ini tidak bisa dilakukan pemerintah sendiri nsmun butuh dukungan masyarakat Kota Palembang. Salah satunya ikut menjaga kebersihan lingkungan terutama membuang sampah pada tempatnya, " himbuhnya. 

Selain itu juga kata Taufik, harus ada sikap tegas pemerintah untuk tidak memberikan izin bangunan yang tidak menyediakan kawasan resapan air. 

Selanjutnya untuk mengatasi kerusakan jalan, dikatakan Taufik, tentu harus dilakukan pemeliharaan rutin dengan melakukan inventarisasi dan pendataan jalan yang rusak dan langsung dilakukan perbaikan secara menyeluruh dengan penuh perbaikan berkualitas. 

"Artinya tidak tambal sulam yang sifatnya sementara, " tandasnya. 

Sementara itu, Penjabat (Pj) Walikota Palembang yang baru, Ucok Abdulrauf Damenta, saat dikonfirmasi mengatakan, dirinya akan mulai melakukan pendataan dan menyisir persoalan masyarakat di Kota Palembang. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan