Transformasi Menakjubkan Kota Lubuklinggau : Sebuah Perjalanan Panjang Menuju Kota Metropolitan !

Transformasi menakjubkan Kota Lubuklinggau menuju kota metropolitan di Sumatera Selatan-Foto : Dokumen Palpos-

Saat Lubuklinggau menjadi kota otonom, kembali Riduan Effendi menjabat walikota selama dua periode 2003-2014. 

Kepemimpinan Riduen Efendie dilanjutkan SN Prana Putra Sohe yang menjabat dua periode, 2013-2023.

Saat ini Kota Lubuklinggau dipimpin Penjabat (Pj) Trisko Defriyansa sejak 18 September 2023.

Pembangunan Lubuklinggau telah berjalan dengan pesat seiring dengan pertumbuhan penduduk dan perkembangan infrastruktur.

Mengutip data BPS Sumsel tahun 2023, ekonomi Kota Lubuk Linggau tumbuh 4,44 persen.

Di mana, lapangan usaha dengan kontribusi terbesar adalah usaha perdagangan besar dan eceran, reparasi mobil dan sepeda motor sebesar 23,18 persen

Kopi durian merupakan salah satu sumber pendapatan pemerintah kota Lubuklinggau.

Kopi ini hasil dari perpaduan antara buah kopi dan buah durian Lubuklinggau yang legit dan manis.

Unit usaha tersebut telah menjadi industri rumahan yang berhasil di Lubuklinggau, hingga mampu memberikan kontribusi secara ekonomis terhadap masyarakat setempat.

Selain itu, usaha rumahan di Kota Lubuklinggau yang berkembang pesat adalah Kain Songket Durian.

Walikota meresmikan rumah produksi batik di Kota Lubuklinggau dan Madani Workshop Batik dan Songket Duren khas Kota Lubuklinggau.

Rumah batik tersebut berada di Kelurahan Aumula Rahayu Kecamatan Lubuklinggau Selatan II.

Pembuatan songket durian  menggunakan bahan-bahan yang terbaik dan bahan pilihan.

Ikan salai atau ikan asap  juga menjadi produk andalan Kota Lubuklinggau.

Makanan  ini dimasak melalui proses pengasapan yang berkualitas dengan mengutamakan rasa dan kesehatan, pengolahan dari ikan segar yang dipilih melalui standar mutu yang terus dijaga.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan