MODENA Perkenalkan Built-in Oven & Air Fryer 2 in 1 : Kombinasi Ideal untuk Dapur Modern

MODENA Perkenalkan Built-in Oven & Air Fryer 2 in 1-Foto : Dokumen Palpos-

BACA JUGA:Vivo Y28 Resmi Meluncur dengan Banderol Rp2,3 Juta : Andalkan Baterai 6.000 mAh !

1. Multifunctional Program

BO 1661 HABK dirancang dengan 12 mode fungsi memasak dengan pemanasan dari atas, bawah, dan berbagai arah yang disesuaikan dengan menu hidangan.

Kontrol suhu yang presisi menjamin proses memanggang makanan dapat terjadi dengan sempurna.

BACA JUGA:FUJIFILM Luncurkan Dua Kamera dan Dua Lensa Baru di Indonesia : Inovasi Terbaru dalam Dunia Fotografi !

BACA JUGA: Huawei Watch Fit 3 Meluncur Mulai Rp1.9 Jutaan: Keseimbangan Gaya dan Fungsi dalam Jam Tangan Pintar !

2. Crisp Air

Fitur ini memastikan sirkulasi udara dalam produk ini cepat, intens, dan merata sehingga makanan dapat matang dengan sempurna dengan penggunaan minyak yang minimal.

3. Touch Control System

Panel kontrol sentuh pada setiap unit mempermudah pengoperasian dan pengaturan oven, membuat produk ini semakin ramah digunakan di rumah.

BO 1661 HABK tidak hanya efisien dalam penggunaan ruang tetapi juga mudah dirawat, menghilangkan kebutuhan akan banyak perangkat.

Proses pembersihan dan servis bulanan menjadi lebih praktis dan ringan tanpa beban tambahan.

Produk ini dirancang untuk mengedepankan kinerja dan desain, sehingga cocok untuk dapur modern yang mengutamakan efisiensi dan estetika.

Suwandi menambahkan, “Melalui kehadiran BO 1661 HABK, MODENA menggenggam harapan untuk terus mewujudkan misinya sesuai dengan tagline-nya, yakni 'Make Life Easier'. Kali ini, kegiatan memasak semakin terfasilitasi dengan kombinasi oven elektronik dan air fryer, memberikan ide-ide baru dalam menyajikan menu masakan yang lebih beragam dan sehat bagi keluarga.”

MODENA terus berkomitmen untuk menghadirkan produk-produk berkualitas tinggi yang memenuhi kebutuhan konsumen modern.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan