Pemprov Sumsel Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir OKU Total Rp 5 Miliar
Pj Gubernur Agus Fatoni menyerahkan bantuan kepada Pj Bupati OKU Teddy Meilwansyah senilai Rp5 miliar-Foto: Istimewa-
Dalam kesempatan yang sama, Pj Bupati OKU Teddy Meilwansyah merinci wilayah terdampak bencana banjir meliputi sembilan kecamatan, 72 desa dan 10.816 unit rumah.
BACA JUGA:Pj. Bupati Banyuasin Tinjau Kesiapan Trase Jalan Perambahan – Air Salek
BACA JUGA:Puan: Rakernas Tugaskan Fraksi PDIP Desak Pemerintah Turunkan UKT
Hingga saat ini tercatat lima korban jiwa dan dua orang masih dalam pencarian, ketujuhnya merupakan warga Lampung yang berada dalam mobil travel tersapu air sungai.
Selain itu, total terdapat 11 unit jembatan yang terdampak banjir.
Seluruh desa juga telah mendapatkan bantuan melalui dapur umum dan pembagian paket sembako lainnya.
Terkait jembatan gantung, Teddy berharap agar dapat segera teratasi dengan baik mengingat akses utama di desa.
"Kami sangat berterima kasih sejak banjir pertama sampai jilid dua ini bantuan dari Dinsos maupun BPBD Provinsi terus hadir dengan cepat. Kami masyarakat OKU sangat berterimakasih karena kami tidak merasa sendirian menghadapi cobaan bencana ini," jelas Fatoni.
Hadir dalam kesempatan tersebut di antaranya Ketua DPRD Kab OKU Marjito Bachri, Kapolres AKBP Imam Zamroni dan sejumlah pejabat penting lainnya. ***