Peluncuran Pilgub Sumsel: Tahapan Pilkada 2024 Dimulai

Kegiatan Peluncuran Tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan Tahun 2024, di Palembang, Minggu (5/5/2024).-FOTO : ANTARA-

BACA JUGA:Pastikan Maju Pilkada Muaraenim, Lidyawati Cik Ujang Ambil Formulir di PDIP

Ketua KPU RI, Hasyim Asyar, menegaskan bahwa peluncuran ini penting sebagai penanda dimulainya Pilkada serentak Tahun 2024.

Sebagai Pilkada pertama yang dilaksanakan di 37 provinsi se-Indonesia, persiapan yang matang dari seluruh pihak menjadi kunci kesuksesannya.

"Hal ini menjadi suatu bagian yang penting dalam pelaksanaan Pilkada 2024," ujar Hasyim.

BACA JUGA:Panca-Ardani Kompak Ambil Formulir Pendaftaran di 7 Parpol, Akan Kembali Maju Bersama?

BACA JUGA:Kembalikan Formulir, Mawardi Yahya dan ESP Yakin Didukung PAN

Dalam acara peluncuran Pilgub Sumsel 2024, KPU Sumsel menghadirkan Grup Band Padi Reborn, sekaligus meluncurkan jingle dan maskot Pilkada Sumsel.

Hal ini diharapkan dapat meningkatkan antusiasme masyarakat dalam mengikuti proses demokrasi serta menciptakan momentum positif menuju Pilkada yang berkualitas dan berintegritas. (ant)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan