Polisi Sita Truk Peti Kemas yang Lindas Pengendara Motor di Palembang

Kapolrestabes Palembang, Sumatera Selatan Kombes Pol Harryo Sugihhartono dikonfirmasi, Selasa. -FOTO : ANTARA-

BACA JUGA:Pelajar SMP Tewas Kena Lindas Truk CPO: Ini Kronologis Kejadiannya!

Pihak berwenang akan melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap penyebab pasti dan menentukan tanggung jawab dalam kejadian tragis ini.

Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan truk dan pengendara motor menjadi perhatian serius di Palembang dan daerah sekitarnya.

Pihak berwenang terus melakukan upaya pencegahan dan penegakan hukum guna menciptakan lingkungan lalu lintas yang aman dan tertib bagi semua pengguna jalan.

BACA JUGA:Motif Tragedi Pembunuhan di Muara Telang Banyuasin : Dendam Cinta Berujung Kematian !

BACA JUGA:Kasus Pembunuhan yang Menggegerkan Banyuasin Terungkap : Pelaku Beber Motif Menghabisi Korban !

Kecelakaan tragis mengenaskan kembali mengguncang kota Palembang.

Putri Aisyah Agustri (23), seorang warga Jl Perintis Kemerdekaan, menghembuskan napas terakhirnya setelah tubuhnya dilindas oleh truk peti kemas di Jalan AKBP Cek Agus. Kecelakaan itu terjadi pada Senin malam, 22 April 2024, sekitar pukul 21.15 WIB.

Menurut keterangan yang berhasil dihimpun, korban diduga terjatuh saat melintas di Jalan AKBP Cek Agus usai mengendarai motor Yamaha M3 bernomor polisi BG 2461ACM.

Saat itu, korban hendak pulang ke rumahnya dari pergi. Namun, malang tak dapat ditolak, di depannya terdapat lubang di jalan.

Korban yang tak menyadari keberadaan lubang tersebut terperosok, menyebabkan dirinya dan motornya terjatuh ke tengah jalan.

Situasi semakin mencekam ketika dari arah yang sama, sebuah truk beroda 10 bernomor polisi B 9988 UU dikemudikan oleh Candra Gupta (38) melintas.

Jarak antara motor korban dan truk sudah terlampau dekat, sehingga pengemudi truk tak dapat menghindar. Truk itu pun melindas tubuh korban yang tergeletak di jalan, mengakibatkan luka-luka serius dan perdarahan hebat.

"Saat kejadian, korban ini melaju dari Simpang Patal menuju Simpang Golf untuk pulang ke rumahnya di Jl Perintis Kemerdekaan. Tidak disangka, di depannya terdapat lubang. Saat itu motornya terperosok ke dalam lubang yang berada di sekitar TKP. Akibatnya, korban langsung terjatuh. Saat korban terjatuh, langsung tertabrak oleh mobil truk peti kemas yang ada di belakangnya. Korban meninggal di tempat," ungkap Kanit Gakkum Sat Lantas Polrestabes Palembang, Iptu Arham Sikakum.(ant)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan