Teror Lempar Batu Kembali Terjadi di Tol Palindra, Kaca Mobil Korban Pecah Saat Hendak Keluar Tol Palembang
Teror Lempar Batu Kembali Terjadi di Tol Palindra, Kaca Mobil Korban Pecah Saat Hendak Keluar Tol Palembang. -Foto: Isro Antoni-
OGAN ILIR, KORANPALPOS.COM - Aksi teror lempar batu terhadap kendaraan kembali terjadi di jalan tol.
Kali ini peristiwa tersebut dilaporkan terjadi di ruas Tol Palembang–Indralaya (Tol Palindra) pada Minggu malam, 4 Januari 2026, sekitar pukul 19.00 WIB.
Kejadian itu terekam dan beredar luas di media sosial sehingga memicu kekhawatiran pengguna jalan tol.
BACA JUGA:Mabuk, Pengemudi Xpander Tabrak Beruntun 4 Mobil di Kertapati
BACA JUGA:Kurir Paket di OKU Nyaris Tewas Ditikam Konsumen COD
Berdasarkan keterangan korban dalam video yang beredar, insiden terjadi saat kendaraan hendak keluar dari Tol Indralaya menuju pintu Tol Palembang.
Saat melewati palang kartu tol, korban mendengar suara benturan keras di bagian belakang mobil, yang diduga berasal dari lemparan batu.
Korban menuturkan, kaca belakang mobilnya langsung mengalami pecah seribu meski tidak terlihat retak besar dari luar.
BACA JUGA:Fakta Sidang, Polisi Dihadang Massa Bersenjata Tajam Halangi Penangkapan Terdakwa Ini
BACA JUGA:Pria Pemulutan Ditangkap karena Curi HP
“Seperti ada yang melempar batu ke kaca belakang dan langsung pecah seribu. Sudah melapor ke pihak tol, tapi prosesnya lambat sekali. Minta CCTV juga lama dikasih, bahkan disuruh ulang lagi ke kantornya hari ini,” ujar korban.
Ia juga mengaku heran dengan respons awal petugas tol yang menyatakan belum pernah ada kejadian serupa di ruas tersebut.
Menurut korban, kasus pelemparan batu di jalan tol sebelumnya pernah viral meski terjadi di ruas tol lain, seperti Tol Prabumulih.
BACA JUGA:Tabrak 4 Mobil, Pengemudi Xpander Sempat Diamuk Warga