Yankes Polda Sumsel Cek Kesehatan Petugas PPK

Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo saat meninjau kegiatan pelayanan kesehatan kepada penyelenggara pemilu di Palembang.--Foto: Antara

PALEMBANG - Tim Pelayanan Kesehatan (Yankes) Terpadu Polda Sumatera Selatan siaga menjaga kesehatan para petugas panitia pemilihan kecamatan (PPK) yang kini sedang bertugas melakukan rekapitulasi hasil pemungutan suara hasil Pemilu 14 Februari 2024.

"Tim Yankes Terpadu dari Rumah Sakit Bhayangkara Bidang Kedokteran Kesehatan Polda Sumsel dan Dinas Kesehatan provinsi memberikan pelayanan intensif kepada petugas penyelenggara pemilu," kata Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo di Palembang, Jumat.

Saat meninjau kegiatan Tim Yankes Terpadu RS Bhayangkara dan Dinas Kesehatan memberikan pelayanan kesehatan kepada petugas penyelenggara pemilu di PPK Kecamatan Seberang Ulu I Palembang, Kapolda Sumsel mengatakan secara umum kondisi kesehatan penyelenggara pemilu di daerah ini cukup baik.

BACA JUGA:Bulog Jalankan Program SPHP untuk Menjaga Stabilitas Harga

BACA JUGA:Kemenhub-Bea Cukai MoU Layanan VTS di Palembang

Tim Yankes terpadu yang dikomandoi Kepala Bidang Dokkes Polda Sumsel Kombes dr Syamsul Bahar dan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumsel dr Trisnawarman sigap memberikan pelayanan kesehatan bagi petugas penyelenggara pemilu di PPK dan petugas pengamanannya.

Pelayanan kesehatan yang diberikan mulai dari pemeriksaan tensi darah hingga pemberian vitamin kepada petugas PPK.

"Dengan pelayanan kesehatan tersebut diharapkan dapat menjaga fisik dan kesehatan penyelenggara pemilu agar tetap prima, sehingga mereka bisa menyelesaikan tugas penghitungan suara pemilu serentak baik hasil pemilihan presiden/wapres dan anggota legislatif," katanya.

Menurut dia, kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) sudah menyelesaikan tugasnya dengan baik di TPS yang tersebar hingga pelosok desa.

BACA JUGA:Tingkatkan Pemahaman Jamsos

BACA JUGA:Optimalkan Pembinaan Pegawai

"Sekarang ini semua kotak suara sudah ada di panitia pemilihan kecamatan (PPK). Dengan kesehatan prima diharapkan penyelenggara pemilu di PPK baik dari KPU, Bawaslu, maupun petugas keamanan dari TNI/Polri, Satpol PP, dan Linmas dapat menyelesaikan tugasnya. (ant) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan