Prabowo-Gibran Kuasai Hampir Seluruh TPS di Sumsel

Proses rekapitulasi suara pilpres dan pileg di salah satu TPS di Palembang-Foto: Istimewa-

Tunggu Penghitungan Resmi KPU 

PALEMBANG – Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Nomor urut 2, Prabowo - Gibran unggul versi quick count di sejumlah Lembaga survei  yang rata-rata mencapai 5,7 persen.

Kondisi yang sama juga terlihat di hasil penghitungan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Dimana Paslon  yang diusung koalisi Indoensia Maju ini juga unggul sementara di Sebagian besar TPS.

Terkait hasil quick count, Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Sumatera Selatan (Sumsel),  Mawardi Yahya ajak pendukung pasangan capres-cawapres nomor urut 2 di wilayah itu agar menunggu hasil resmi penghitungan suara KPU.

BACA JUGA:DEEP Minta Publik Tetap Tenang Tunggu Hasil Resmi dari KPU

BACA JUGA:Maya Rumantir Unggul Sementara Perolehan Suara DPD

Mawardi saat diwawancarai awak media mengatakan, pihaknya telah melakukan pemantauan penghitungan suara cepat dari berbagai lembaga survei. 

Dari hasil hitung cepat itu, Prabowo-Gibran mendapatkan posisi suara terbanyak kemudian yang di posisi kedua Anies-Muhaimin, dan ketiga Ganjar-Mahfud.

Meski pasangan capres-cawapres nomor urut 2 itu unggul dalam hitung cepat dari lembaga survei, ia mengajak para pendukung untuk tetap menunggu hasil resmi penghitungan suara dari KPU.

"Ahamdulillah, pokoknya kita tunggu hasil dari perhitungan KPU yang resmi. Berdasarkan dari pengalamanan, hasil ini tidak terlampau banyak ada perubahan walau bergeser 1 atau 2 persen biasanya dan itu tidak mempengaruhi kemenangan Prabowo-Gibran," katanya.

BACA JUGA:Hitung Cepat Tunjukkan Pilpres 2024 Berpotensi Satu Putaran

BACA JUGA:KPI Meminta MNC Group: Hentikan Tayangan 'Cinta Tapi Cinta' yang Diduga Berunsur Kampanye !

Ia mengatakan berdasarkan dari penghitungan suara cepat dari lembaga survei, pasangan Prabowo-Gibran memperoleh sebesar 65 persen suara di Sumsel.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan