Warga Musi Rawas Kena Prank Kampanye Prabowo, Hj. Suwarti : TKD tidak Libatkan

Warga kecewa dan merasa kena prank, lantaran kandidat Presiden Prabowo Subianto tidak hadir-Foto: Istimewa-

MUSI RAWAS - Ribuan warga di Kabupaten Musi Rawas (Mura), Sumatera Selatan kecewa dan merasa tertipu oleh informasi jadwal kampanye Paslon capres nomor urut 02. 

Pasalnya klaim dari pihak penyelenggara bahwa hari ini Selasa 7 Februari 2024, Prabowo akan menemui langsung massanya di Lapangan G1 Mataram tidak terealisasi. 

Kondisi ini menuai kontradiktif di tengah masyarakat.

Sementara itu warga yang sudah terlanjur mendatangi lokasi kampanye, kecewa dan membubarkan diri tanpa komando. 

BACA JUGA:Angin Segar Bagi Honorer di Pemkot Palembang, Mau Tau ?

BACA JUGA:DPT Pemilu 2024 Muara Enim 453.729 Orang

"Omon-omon bae, la ninggalke gawean pagi pagi sampe ke sini nunggu berjam jam ternyato idak ado Prabowo," ungkap Aryadi seorang warga yang ikut hadir di lokasi Lapangan G1 Desa Mataram," dengan nada kecewa. 

Hingga pukul 12.00 WIB, tidak ada kejelasan dari panitia.

Sehingga sebagian masa yang kecewa banyak memilih mundur dan pulang ke rumah masing masing. 

Sementara warga lainnya menilai ketidakhadiran Prabowo tersebut akan berdampak pada popularitas dan kredibilitas Paslon nomor urut 2 tersebut. 

BACA JUGA:Pj Gubernur Apresiasi Dukungan ICRAF untuk Pembangunan Sumsel

BACA JUGA:Ganjar Fokus Kesehatan, Prabowo Perjuangkan Guru, Anies Gaungkan Perubahan

"Warga kalau sudah di PHP sekali ya sudah gak bakal percaya lagi," ujar Hendri. 

Sejumlah awak media juga ikut merasa kena prank Karena sejak pagi standby di lokasi ternyata capres yang akan diliput tidak hadir.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan