Walikota Prabumulih Sambut Kepulangan 196 Jemaah Haji di Masjid Jamik Islamic Center

Suasana penyambutan kepulangan 196 jemaah haji Prabumulih.-Foto: instagram protokol.prabumulih-

BACA JUGA:Tanggapi Aspirasi Masyarakat, BPD Tanjung Terang Gelar Musdesus

Walikota juga menekankan bahwa keberhasilan jemaah dalam melaksanakan ibadah haji tidak lepas dari peran para petugas haji, baik dari unsur Kemenag, Dinas Kesehatan, TPHI, TKHI, serta pembimbing ibadah lainnya yang senantiasa mendampingi jemaah selama di tanah suci.

“Atas nama Pemerintah Kota Prabumulih, saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh petugas haji yang telah bekerja maksimal, melayani dengan tulus dan bertanggung jawab,” tegas H Arlan.

Dalam kesempatan tersebut, H Arlan juga menyampaikan komitmen Pemerintah Kota Prabumulih untuk terus meningkatkan pelayanan kepada para calon jemaah haji di masa mendatang.

Ia menilai, pelayanan haji harus semakin profesional dan manusiawi, mengingat pentingnya kenyamanan serta keamanan selama proses ibadah di tanah suci.

“Pemkot akan terus bersinergi dengan Kementerian Agama dan instansi terkait untuk memastikan keberangkatan dan kepulangan jemaah haji berjalan lancar setiap tahunnya. Termasuk peningkatan fasilitas manasik haji, layanan kesehatan, dan akomodasi jemaah,” ujar Walikota.

Salah satu jemaah haji, H Dr drs Aris Priadi MSi, mengungkapkan rasa syukurnya atas pengalaman luar biasa yang ia alami selama menjalani ibadah haji. Ia juga memuji pelayanan yang diberikan petugas haji selama di Arab Saudi.

“Alhamdulillah, semua berjalan lancar. Kami merasa sangat terbantu, terutama dalam hal transportasi, makanan, dan pendampingan selama di Arafah dan Mina. Petugas sangat sigap. Kami sangat bersyukur,” pungkasnya.*

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan