Gubernur Sumsel Percepat Pembangunan 5 Flyover dan Jalan Batubara Demi Atasi Kemacetan di Muara Enim

Gubernur Sumsel Percepat Pembangunan 5 Flyover dan Jalan Batubara Demi Atasi Kemacetan di Muara Enim Fhoto: Istimewa--
KORANPALPOS.COM- Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), H. Herman Deru, menegaskan komitmennya dalam mempercepat pembangunan lima flyover dan jalan khusus angkutan batubara di Kabupaten Muara Enim dan Lahat.
Langkah ini dilakukan untuk mengurangi kemacetan lalu lintas, meningkatkan keselamatan pengguna jalan, serta memperlancar distribusi batubara sebagai salah satu komoditas utama daerah.
Penegasan tersebut disampaikan dalam acara penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Pemerintah Provinsi Sumsel, Pemkab Muara Enim, Pemkab Lahat, Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sumsel, PT Kereta Api Indonesia (KAI), PT Bukit Asam Tbk (PTBA), serta sejumlah perusahaan tambang lainnya. Kegiatan ini berlangsung di Kantor Bupati Muara Enim pada Selasa (20/5/2025).
Dalam sambutannya, Gubernur Herman Deru menekankan bahwa upaya penataan angkutan batubara telah dimulai sejak diterbitkannya Peraturan Gubernur (Pergub) Nomor 74 Tahun 2018, yang berhasil mengurangi gangguan lalu lintas akibat angkutan batubara, terutama di jalur Muara Enim–Palembang.
BACA JUGA:Gelar Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Ini Pesan Kasdim 0402/OKI!
BACA JUGA:Tumbuhkan Semangat Harkitnas 2025 kepada Warga Binaan
“Namun, masih ada beberapa titik perlintasan rawan yang menimbulkan kemacetan dan potensi kecelakaan. Maka dari itu, flyover dan jalan khusus ini adalah solusi permanen untuk jangka panjang,” ujar Deru.
Ia juga mengingatkan agar setiap kendaraan angkutan batubara wajib menggunakan pelat nomor Sumsel, sehingga pajaknya berkontribusi langsung ke kas daerah.
“Potensi batubara harus dimanfaatkan untuk kesejahteraan masyarakat, bukan sebaliknya menambah beban. Prinsip pengelolaannya harus humanis,” tambahnya.
Sementara itu, Bupati Muara Enim, H. Edison, menyoroti rencana rehabilitasi Jembatan Enim 2 yang dijadwalkan mulai Juli 2025.
BACA JUGA:Dorong Percepatan Pembangunan Jalan Khusus Batu Bara dan 5 Flyover di Muara Enim
BACA JUGA:DKPP Periksa Anggota Bawaslu Muba : Terkait Status Keanggotaan di Parpol !
Ia mengusulkan agar pembangunan Jembatan Enim 3 dapat diprioritaskan sebagai alternatif jalur penghubung saat pekerjaan berlangsung.
Asisten II Pemprov Sumsel, Basyaruddin Akhmad, menjelaskan proyek ini mencakup dua fokus utama: pembangunan lima flyover dan jalan khusus batubara di sisi timur dan barat Kabupaten Muara Enim.