MyPertamina Hadirkan Undian Haji Furoda dan Mobil: Begini Cara Ikut MTH 2025 !

Ilustrasi layanan aplikasi MyPertamina.-Foto : Dokumen Palpos-
KORANPALPOS.COM - PT Pertamina Patra Niaga kembali menghadirkan kejutan besar bagi para pelanggan setianya melalui program loyalitas tahunan bertajuk MyPertamina Tebar Hadiah (MTH) 2025.
Program ini resmi dimulai pada 20 Mei dan akan berlangsung hingga 31 Oktober 2025.
Mengusung tema 'Se-Indonesia Bisa Menang', MTH 2025 menawarkan hadiah utama yang sangat istimewa dan jarang ditemukan dalam program loyalitas lainnya, yaitu paket perjalanan ibadah haji Furoda tanpa antrean.
BACA JUGA:MyPertamina Fair 2024 : Pengalaman Tak Terlupakan bagi Pelanggan Setia !
Haji Furoda adalah program haji non-kuota resmi Pemerintah Arab Saudi yang diberikan melalui undangan khusus (visa mujamalah).
Ini artinya, jemaah yang mendapatkan kesempatan ini dapat langsung berangkat haji tanpa harus mengikuti sistem antrean reguler nasional yang bisa memakan waktu puluhan tahun.
Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Heppy Wulansari, menjelaskan bahwa hadiah haji Furoda menjadi simbol penghargaan tertinggi kepada masyarakat yang setia menggunakan layanan MyPertamina.
BACA JUGA:Sistem Barcode MyPertamina Mulai Diterapkan di Prabumulih : Sejumlah Pengemudi Kebingungan !
“Tahun ini, impian menunaikan ibadah haji Furoda tanpa antre bisa jadi kenyataan hanya dengan isi BBM pakai aplikasi MyPertamina,” ungkap Heppy dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (20/5).
Program ini merupakan upaya Pertamina untuk tidak hanya membangun loyalitas pelanggan, tetapi juga memberikan pengalaman yang bermakna dan bernilai spiritual.
Cara mengikuti program MTH 2025 sangat mudah.
BACA JUGA:Penyelewengan BBM Subsidi Terungkap: Modus Curang dengan Barcode MyPertamina Terkuak !