Yamaha Resmi Luncurkan Lexi LX 155 : Inovasi Skutik dengan Banyak Pembaruan !

--

OTOMOTIF - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) merayakan ulang tahunnya yang ke-50 dengan merilis varian terbaru dari keluarga Maxi, yakni Yamaha Lexi LX 155.

Peluncuran resmi dilakukan di Jakarta pada Jumat, dihadiri oleh President Director & CEO PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Dyonisius Beti.

Dalam sambutannya, Dyonisius Beti menyampaikan, "Menyongsong ulang tahun ke-50, kami hadirkan varian Maxi terbaru untuk konsumen setia kami di Indonesia."

BACA JUGA:Skutik Bongsor Sporty 175 Cc Penantang Yamaha Aerox 155 Minder Muncul !

BACA JUGA:Honda Karisma 125 Matic Resmi Meluncur: Desain Mirip Honda Vario 125 !

Lexi LX 155 dihadirkan dengan desain yang lebih sporty, elegan, dan modern, untuk memberikan pengalaman berkendara yang lebih percaya diri.

Desain yang diusung oleh Yamaha Lexi LX 155 diklaim sesuai dengan kebutuhan konsumen yang aktif dalam berkendara.

Mesinnya yang andal juga menawarkan performa tinggi di berbagai medan. Dyonisius Beti menyebutnya sebagai "Simple but Maxi," yang menunjukkan kesederhanaan tetapi tetap memiliki keunggulan Maxi.

BACA JUGA:Suzuki Resmi Luncurkan GSX-S150 Pesaing Honda CBR 150, Cek Spesifikasi dan Harga !

BACA JUGA:Yamaha NMax 2024: Revolusi Desain dan Mesin, Kendaraan Sporty yang Menggoda!

Lexi LX 155 diperkaya dengan mesin Blue Core 155cc VVA generasi terbaru yang mengurangi getaran dan gesekan, meningkatkan akselerasi, performa, dan responsivitas. 

Yamaha Indonesia menawarkan Lexi LX 155 dalam tiga varian berbeda, masing-masing dengan pilihan warna yang menarik.

Varian yang ditawarkan antara lain Lexi LX 155 Connected ABS dengan warna Magma Black, Lexi LX 155 S Version dengan tiga pilihan warna Magma Black, Elixir Dark Silver, dan Matte Red, serta Lexi LX 155 dengan warna Metallic Black, Matte Grey, dan Metallic Red.

BACA JUGA:Motor Cruiser Leonart Pilder 125 Mengemparkan Dunia Otomotif !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan