Daftar 11 Merek Lokak Penerima Penghargaan 'Local Heroes Brand 2024'

Penghargaan Local Heroes Brand 2024 untuk merek lokal terbaik-FOTO : ANTARA-

Sukkhacitta dikenal karena produknya yang berkualitas tinggi, dipadukan dengan nilai-nilai tradisional Indonesia.

“Mereka tidak hanya menjaga kelestarian warisan budaya melalui kerajinan tradisional tetapi juga menciptakan peluang ekonomi bagi banyak perempuan di Indonesia,” ujar Achmad.

Dengan memanfaatkan bahan baku lokal dan melibatkan komunitas dalam proses produksi, Sukkhacitta membuktikan bahwa bisnis tidak hanya tentang keuntungan semata, tetapi juga tentang memberikan dampak positif bagi masyarakat.

BeeMe, merek perawatan kulit lokal yang fokus pada ibu dan bayi, juga mendapatkan penghargaan karena dedikasinya dalam memberdayakan komunitas dan memanfaatkan bahan baku lokal.

Merek ini menjadi contoh bagaimana produk yang berkualitas dapat sejalan dengan dampak sosial yang positif.

“Kami sangat menghargai komitmen BeeMe dalam menciptakan produk yang ramah lingkungan sekaligus mendukung komunitas lokal. Mereka adalah inspirasi nyata bagi industri perawatan tubuh di Indonesia,” tambah Achmad.

Achmad juga menekankan bahwa merek-merek lokal ini layak disebut sebagai pahlawan masa kini yang mampu membawa kebanggaan Indonesia ke panggung dunia.

Keberhasilan mereka menembus pasar internasional menunjukkan bahwa merek lokal memiliki potensi besar untuk bersaing di era globalisasi.

"Para penerima penghargaan ini adalah bukti nyata bahwa merek lokal dapat bersaing tidak hanya secara nasional tetapi juga internasional. Mereka membawa nama baik Indonesia melalui inovasi, kreativitas, dan keberlanjutan," katanya.

Penghargaan Local Heroes Brand 2024 diharapkan dapat memberikan dorongan tambahan bagi merek-merek lokal lainnya untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas produk mereka.

Menurut Achmad, apresiasi semacam ini adalah langkah penting untuk memotivasi pelaku usaha lokal dalam menghadapi tantangan pasar yang semakin kompetitif.

“Misi kami adalah mendorong merek lokal untuk tidak hanya menjadi pemain utama di pasar domestik tetapi juga tampil sebagai pemimpin di panggung internasional. Kami percaya bahwa masa depan industri kreatif Indonesia terletak pada keberhasilan merek lokal,” tegasnya.

Keberhasilan 11 merek penerima penghargaan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda yang ingin membangun bisnis berbasis nilai-nilai lokal.

Dengan kombinasi antara kreativitas, kualitas, dan tanggung jawab sosial, merek-merek ini membuktikan bahwa keberhasilan bisnis tidak harus mengorbankan nilai-nilai tradisional dan keberlanjutan.

Penghargaan ini juga menjadi pengingat bahwa dengan dukungan teknologi dan sumber daya yang tepat, merek lokal memiliki potensi untuk terus tumbuh dan bersaing di era modern.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan