Daftar Lengkap 31 Pemain yang Dipanggil PSSI untuk Persiapan Piala AFF 2024 : Ada 7 Pemain Abroad !
ustin Hubner (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Timnas Arab Saudi Mohammed Kanno (kiri) pada pertandingan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (19/11/2024)-FOTO : ANTARA-
"Kami akan memaksimalkan pemain yang ada. Fokus utama adalah menciptakan kebersamaan dan harmoni tim selama pemusatan latihan," kata pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Pemusatan latihan di Bali dipilih untuk memberikan suasana kondusif bagi para pemain.
Selain latihan teknis, kegiatan ini juga mencakup aspek psikologis guna memperkuat mental pemain dalam menghadapi tekanan di Piala AFF.
PSSI berharap Timnas Indonesia mampu mengulang kesuksesan seperti di SEA Games 2023.
Meski demikian, tekanan untuk meraih gelar juara Piala AFF pertama kalinya tetap menjadi motivasi besar. Hingga saat ini, Indonesia belum pernah menjadi juara di ajang ini, meskipun telah lima kali menjadi finalis.
Dukungan dari masyarakat Indonesia pun terus mengalir.
Berbagai komunitas suporter, seperti Garuda Supporter dan Ultras Garuda, sudah menyatakan siap memberikan dukungan penuh kepada tim.
Erick Thohir menegaskan bahwa Piala AFF 2024 adalah bagian penting dari perjalanan panjang sepak bola Indonesia.
"Ini bukan hanya soal gelar, tapi juga proses pembentukan karakter dan identitas tim nasional yang kuat," ucap Erick.
Berikut adalah daftar 31 pemain yang dipanggil untuk persiapan Piala AFF 2024:
1. Cahya Supriadi (Bekasi City)
2. Daffa Fasya (Borneo FC)
3. Erlangga Setyo (PSPS Pekanbaru)
4. Ikram Algiffari (Semen Padang)
5. Achmad Maulana (Arema FC)