Tekankan Peningkatan Optimalisasi Pelayanan

Komisaris Independen BSB, Noversyah melakukan servant leader kepada perwakilan nasa-bah BSB Syariah dalam momen HUT BSB ke-67. Foto: Robby Palpos--

KORANPALPOS.COM - Bank Sumsel Babel (BSB) Sya-riah siap mendukung dan menjalankan kebijakan pemerintah pusat melalui Kementerian Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) terkait kebijakan penghapusan kredit macet bagi para pelaku UMKM. 

Hal ini dikatakan Komisaris Independen BSB, Nover-syah melalui Pemimpin Divisi Unit Usaha Syariah BSB Syariah, Festero M Papeko, di sela-sela kegiatan serv-ant leader dalam momen HUT Bank Sumsel Babel (BSB) ke-67, di Kantor BSB Syariah Jln Letkol Iskan-dar Kota Palembang, Rabu (6/11). 

"Kita mendukung program pemerintah pusat namun kita masih menunggu regulasi dari pemerintah pusat, " jelas Festero. 

Dikatakan Festero, pihaknya setiap program ataupun kebijakan dari pemerintah pusat tentu akan didasari pada regulasi tentang bagaimana teknis pelaksanaan nanti. 

BACA JUGA:Monitoring Listrik dan Internet di SD untuk Sukses-kan ANBK

BACA JUGA:Pemprov Sumsel Kaji Besaran UMP 2025

"Jadi kita masih menunggu regulasinya bagaimana namun kita mendukung apapun kebijakan pemerintah terkait pengembangan UMKM terutama di Sumsel, " tandasnya. 

Sementara, Komisaris Independen BSB, Noversyah mengingatkan kepada semua pimpinan dan jajaran BSB Syariah untuk meningkatkan pelayanan dengan semua prodak dan program baik konvensional mau-pun Syariah yang telah dijalankan selama ini. 

"Tentu prestasi yang telah dicapai BSB Syariah selama ini, khususnya 3 hingga 4 tahun belakangan ini harus kita syukuri, pertahankan dan kita tingkatkan sehing-ga kepercayaan nasabah semakin meningkat, " ingat Noversyah. 

Adapun penghargaan yang didapat BSB Syariah lanjut Noversyah, diantaranya berhasil meraih penghargaan Infobank Digital Brand of The Year 2024 untuk kategori Unit Usaha Syariah-Bank Umum Konvensional (UUS-BUK) se-Indonesia.

BACA JUGA:PAD Palembang Sektor Pajak Hotel Mencapai Rp344 Miliar

BACA JUGA:Palembang Terbaik Kedua Nasional : Penyelenggara Simpul Jaringan !

"Ini menjadi bukti keberhasilan kinerja BSB Syariah dan saya yakin dengan usaha kerja kerasnya kita, sisa 2 bulan menuju akhir tahun 2024 ini, dengan kinerja yang baik, peningkatan prestasi melalui prodak-prodak unggulan BSB Syariah akan dapat kita capai sehingga berdampak pada ekonomi masyarakat Sum-sel, " tukas Noversyah. (rob

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan