Pastikan Pilkada Berlangsung Aman, Nyaman dan Kondusif

Pj Wako H Elman didampingi Kajari, Ketua DPRD dan Wakapolres diwawancarai wartawan usai memimpin rakor Forkopimda Prabumulih, Rabu, 23 Oktober 2024--Foto: Prabu

PRABUMULIH, KORANPALPOS.COM - Menjelang pelaksanaan pemungutan suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih periode 2025-2030, yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang, Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Prabumulih. 

Acara yang berlangsung di ruang rapat Pemkot Prabumulih pada Rabu, 23 Oktober 2024, dipimpin langsung Penjabat Walikota Prabumulih, H Elman ST MM. Hadir dalam rakor tersebut, Ketua DPRD Prabumulih, Deni Victoria SH MSI; Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Prabumulih, Khristiya Lutfiasandhi SH MH; Ketua Pengadilan Negeri Prabumulih, R. A Asringrum Kusumuawardhani SH MH; Wakapolres, Kompol Eryadi Yuswanto SH MH;

Penjabat Walikota Prabumulih, H Elman ST MM, mengatakan rakor Forkopimda ini merupakan salah satu bentuk sinergitas forkopimda kota Prabumulih. Kegiatan ini bertujuan untuk membahas sinergitas antar lembaga dalam mewujudkan Pilkada yang jujur, adil, dan bermartabat. 

Dikatakan Elman, semua pihak harus bekerja sama untuk menciptakan suasana yang baik menjelang pemungutan suara. "Rakor ini merupakan salah satu bentuk sinergitas antar Forkopimda dalam menyikapi pelaksanaan Pilkada Kota Prabumulih. Kita perlu memastikan agar pelaksanaannya kondusif, nyaman, dan aman," ungkap Elman kepada wartawan usai rakor forkopimda.

BACA JUGA:Al-Shinta Berjanji Perkuat Pelayanan Kesehatan di Desa

BACA JUGA:Matahati Dorong Pembentukan DOB di Sumsel : Kukuhkan TKD Muara Enim !

Masih kata Elman, dalam rapat tersebut, berbagai agenda dibahas, termasuk partisipasi pemilih, sosialisasi, serta pelaksanaan debat kandidat calon Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih yang akan dilaksanakan 27 Oktober 2024 mendatang. Elman menambahkan, sosialisasi yang baik sangat penting untuk meningkatkan partisipasi pemilih.

"Kami akan melakukan sosialisasi agar partisipasi pemilih tinggi, pengamanan, dan juga debat kandidat yang penting aman dan nyaman," imbuhnya.

Ketika ditanya mengenai situasi politik menjelang Pilkada, Elman secara tegas menyatakan bahwa kondisi di Kota Prabumulih saat ini dalam keadaan aman. "Insya Allah amanlah. Informasi-informasi yang muncul adalah bagian dari dinamika dalam pesta rakyat. Yang terpenting adalah keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat," tuturnya.

Elman menambahkan bahwa meskipun ada potensi gejolak politik, pihaknya yakin bahwa semua elemen masyarakat dapat berpartisipasi dengan baik dalam pemilihan mendatang. "Gejolak sana gejolak sini itu bagus artinya, yang penting aman, nyaman, dan ekonomi lancar," tambahnya.

Disinggung mengenai kemungkinan adanya pergerakan massa dari daerah lain, Elman menuturkan bahwa hal tersebut sulit terjadi. Mengingat saat ini seluruh kabupaten/kota di Sumatera Selatan juga melaksanakan Pilkada serentak, menurutnya tidak mungkin ada mobilisasi massa dari daerah lain. "Kurasa ndak lah. Kan serentak, ini kan tidak mungkin daerah lain mengirimkan massa ke sini," imbuhnya.

BACA JUGA:KPU Ogan Ilir Ajak Siswa-Siswi Nobar Film 'Tepatilah Janji', Pesan Apa Yang Diberikan!

BACA JUGA:Hasil Pengundian Nomor Urut di Pilkada Banyuasin : ASTA Nomor Urut 1, Selfi Nomor Urut 2

Sementara, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Prabumulih, Khristia Lutfiasandhi SH MH, juga menggarisbawahi pentingnya kerjasama antara lembaga dalam menjaga integritas proses pemilihan. "Kami siap memberikan dukungan hukum dan memastikan bahwa setiap langkah dalam pelaksanaan Pilkada berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku," ujar Khris. (abu)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan