Pengaruh Teman dalam Kehidupan: Seberapa Besar Mereka Membentuk Karakter Kita?

Pengaruh Teman dalam Kehidupan: Seberapa Besar Mereka Membentuk Karakter Kita? Fhoto : Tangkapan Layar Facebook Kajian Ustadz Khalid Basalamah --

BACA JUGA:Memahami Konsep Dzul-Wajhain (Bermuka Dua) dalam Islam: Definisi dan Penjelasan

Teman memiliki pengaruh yang sangat besar, baik dalam pandangan hidup, agama, maupun kebiasaan.

Syaikh ‘Abdul Muhsin Al-Qâsim menjelaskan bahwa sifat manusia cenderung mudah terpengaruh oleh teman-temannya. Bahkan Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam menjelaskan bahwa manusia bisa terpengaruh oleh binatang ternak yang dijaganya:

الْفَخْرُ وَالْخُيَلاَءُ فِي الْفَدَّادِينَ أَهْلِ الْوَبَرِ وَالسَّكِينَةُ فِي أَهْلِ الْغَنَمِ

"Kesombongan dan keangkuhan terdapat pada para penggembala onta, sedangkan ketenangan ada pada penggembala kambing." (Beliau adalah imam Masjid Nabawi dan hakim di Mahkamah Syariah Madinah). 

Hal ini menunjukkan bahwa lingkungan pergaulan, bahkan dengan makhluk yang tidak berbicara, dapat mempengaruhi sifat seseorang.

BACA JUGA:Uban: Cahaya Keimanan yang Menyinari Hari Kiamat

BACA JUGA:Empat Tanda Cinta kepada Allah dalam Al-Qur’an: Panduan Umat Beriman

Karakter Teman yang Baik

Berikut adalah beberapa sifat teman yang layak dijadikan sahabat karib:

Berakidah Lurus: Teman haruslah berakidah yang benar, yaitu mengikuti ajaran Islam yang lurus dan Ahlus Sunnah wal Jama'ah.

Bermanhaj Lurus: Hindari berteman dengan orang yang menyimpang dari ajaran Islam, termasuk ahlul-bid'ah.

Taat Beribadah dan Menjauhi Maksiat: Teman yang baik akan mendorong kita untuk terus beribadah dan menjauhi kemaksiatan.

Berakhlak Terpuji: Akhlak yang baik adalah cerminan dari iman yang sempurna. Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda: "Mukmin yang paling sempurna imannya adalah yang paling baik akhlaknya." (HR. Tirmidzi).

BACA JUGA:Islam Bukan Agama Prasmanan: Mengapa Kita Harus Mengamalkan Ajaran Secara Keseluruhan

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan