45 Siswa SMP di OKU Ikut Ujian Nasional Berbasis Komputer

Siswa Siswi SMPN 13 OKU yang melaksanakan ujian ANBK secara daring.-Foto: Isro Antoni-

BATURAJA, KORANPALPOS.COM - SMP Negeri 13 Ogan Komering Ulu (OKU) kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan mutu pendidikan dengan sukses menyelenggarakan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) 2024.

Ujian yang merupakan program evaluasi dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) ini diikuti oleh 45 siswa aktif dan 5 siswa cadangan, berlangsung selama dua hari, yakni 9 dan 10 September 2024.

“Pelaksanaan ANBK dibagi dalam dua sesi setiap harinya. Sesi pertama dimulai pukul 07.30 hingga 09.40 WIB dengan materi Literasi dan survei karakter, diikuti oleh 23 siswa. Sesi kedua berlangsung pukul 10.40 hingga 12.50 WIB dengan materi Numerasi dan survei lingkungan belajar, diikuti oleh 22 siswa,” ungkap Kepala SMP Negeri 13 OKU, Dewi Susanti SPd MM didampingi oleh Wakil Kurikulum, Alna Royani MPd, saat dikonfirmasi Selasa 10 September 2024.

Lebih lanjut, Dewi menjelaskan bahwa ANBK memiliki peran penting dalam meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah.

BACA JUGA:Sungai Ogan Menyusut, PDAM Tirta Raja Imbau Warga Bijak Gunakan Air

BACA JUGA:Krisis Ruang Kelas : SMAN 5 OKU Butuh Perhatian Serius Dinas Pendidikan Sumsel

“Asesmen ini bertujuan untuk memperbaiki kualitas proses belajar-mengajar, sehingga pada akhirnya dapat meningkatkan hasil belajar siswa secara keseluruhan,” katanya.

Ujian yang dilaksanakan secara daring ini diawasi langsung oleh guru silang, memastikan integritas dan kelancaran selama proses berlangsung. 

Dewi Susanti juga berharap hasil asesmen ini dapat menjadi pijakan yang kuat bagi SMP Negeri 13 OKU dalam mengembangkan kualitas pendidikan di masa depan.

“Kami optimis hasil ANBK tahun ini akan memberikan gambaran yang jelas tentang aspek-aspek yang perlu ditingkatkan di sekolah kami, sehingga kami dapat terus memajukan pendidikan di sini,” tambah Dewi.

BACA JUGA: Hari Terakhir Rekrutmen CPNS di Pemkab Ogan Ilir : 2.336 Peserta Telah Mendaftar, Formasi Terbatas !

BACA JUGA:Selain Didesak Mundur, Ratusan Massa Minta Kades Pedamaran VI Penuhi 5 Tuntutan Ini!

Pelaksanaan ANBK yang serentak di seluruh Indonesia ini diharapkan dapat memberikan dampak positif, tidak hanya bagi siswa, tetapi juga bagi peningkatan mutu pendidikan nasional.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan