Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2024: Tiket Pertandingan Timnas Arab Saudi vs Timnas Indonesia Resmi di Jual

Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2024: Tiket Pertandingan Timnas Arab Saudi vs Timnas Indonesia Resmi di Jual. Fhoto : Tangkapan Layar Facebook Berita Timnas Indonesia--

KORANPALPOS.COM- Federasi Sepak Bola Arab Saudi (SAFF) telah resmi menjual tiket untuk pertandingan antara Timnas Arab Saudi melawan Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Laga yang dinantikan banyak penggemar sepak bola ini akan berlangsung di King Abdullah Sports City Stadium, sebuah arena megah yang terletak di Jeddah, Arab Saudi.

Untuk memudahkan para pendukung Timnas Indonesia yang ingin menyaksikan langsung aksi para pahlawan Garuda di lapangan, SAFF menyediakan tiket khusus yang dijual dalam tiga kategori.

Tiket-tiket ini tersedia dalam jumlah terbatas di situs Webook, dan pastinya akan menjadi buruan para suporter Indonesia yang berada di tanah suci maupun dari berbagai belahan dunia.

BACA JUGA: Shin Tae-yong Pastikan Tidak Panggil Jordi Amat dan Elkan Baggot untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

BACA JUGA:Courtois Tak akan Perkuat Timnas Belgia

Kategori Tiket dan Harga yang Ditawarkan

Kategori pertama adalah kategori Gold, yang dijual seharga 500 riyal atau sekitar Rp2 juta. Harga yang cukup premium ini mencerminkan posisi tempat duduk yang strategis dan kenyamanan yang diberikan untuk menikmati pertandingan.

Dengan harga tersebut, para suporter diharapkan dapat merasakan atmosfer pertandingan secara maksimal, menikmati setiap detik permainan dengan pandangan yang tak terhalang.

Selain kategori Gold, ada juga kategori 4 yang berlokasi di belakang gawang selatan King Abdullah Sports City Stadium. Tiket kategori ini dijual dengan harga yang sangat terjangkau, hanya 10 riyal atau sekitar Rp41 ribu.

Dengan harga tersebut, suporter Timnas Indonesia tetap dapat merasakan euforia pertandingan meskipun dengan harga tiket yang ramah di kantong.

BACA JUGA:Fikri/Daniel Melaju, Fajar/Rian Kandas

BACA JUGA:Shin Tae-yong Terpacu Semangatnya Usai Kunjungi Pemusatan Latihan Timnas Sepakbola Amputasi Indonesia

Kategori terakhir yang juga disediakan khusus untuk pendukung Timnas Indonesia adalah kategori 3. Lokasinya masih di area belakang gawang selatan, namun dengan posisi yang lebih strategis dibanding kategori 4. Tiket untuk kategori ini dibanderol dengan harga 15 riyal atau sekitar Rp62 ribu.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan