KABAR DUKA : Wakil Presiden Ke-9 RI Hamzah Haz Tutup Usia !

Mantan Wakil Presiden Hamzah Haz meninggalkan lokasi Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPR - DPD Tahun 2023 di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8/2023).-FOTO : ANTARA-

PALEMBANG, KORANPALPOS.COM - Wakil Presiden Ke-9 Republik Indonesia, Hamzah Haz, wafat pada Rabu pagi, pukul 09.30 WIB di Klinik Tegalan, Jakarta.

Kabar duka ini telah dikonfirmasi oleh Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Arwani Thomafi.

"Ya," kata Arwani saat dihubungi ANTARA dari Jakarta, Rabu, 24 Juli 2024.

BACA JUGA:KABAR DUKA : Mantan Gubernur Jawa Barat Dua Periode HR Nuriana Meninggal Dunia !

BACA JUGA: KABAR DUKA : Mantan Stafsus Gubernur Sumsel Abdul Aziz Kamis Meninggal !

Hamzah Haz lahir di Ketapang, Kalimantan Barat, pada 15 Februari 1940.

Ia mengawali karier sebagai guru pada tahun 1960 dan kemudian beralih menjadi wartawan surat kabar Bebas di Pontianak hingga menjadi Pimpinan Umum Harian Berita Pawau di Kalimantan Barat.

Di dunia politik, Hamzah pernah menjabat sebagai Menteri Investasi pada era Presiden BJ Habibie dan juga pernah menjadi Wakil Ketua DPR RI serta Menko Kesra era Presiden Abdurrahman Wahid (Gus Dur).

BACA JUGA:KABAR DUKA : Politisi Senior Partai Gerindra Permadi Meninggal !

BACA JUGA:Kabar Duka : Calon Haji Asal OKU Timur Meninggal Dunia di Tanah Suci !

Puncak karier politiknya adalah ketika menjabat sebagai Wakil Presiden mendampingi Presiden Ke-5 RI Megawati Soekarnoputri pada 2001 hingga 2004.

Selain itu, Hamzah juga pernah menjabat sebagai Ketua Umum PPP periode 1998 hingga 2007.

Jenazah Wakil Presiden Ke-9 Hamzah Haz dishalatkan oleh masyarakat di Masjid Jamie Darussalam, yang berada di depan kediamannya di Jalan Tegalan, Matraman, Jakarta, Rabu.

BACA JUGA:KABAR DUKA : Ibunda Mendagri Tito Karnavian Meninggal Dunia di RSMH Palembang !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan