Ratusan Warga Meriahkan HGN 2023 dan HUT PGRI ke-78
Ratusan siswa, guru dan masyarakat Kabupaten Muara Enim memeriahkan peringatan HGN, PGRI dan Hari Jadi Kabupaten Muara Enim ke-77 dengan jalan santai--
MUARA ENIM - Ratusan siswa, guru dan masyarakat Kabupaten Muara Enim memeriahkan peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2023, HUT PGRI ke-78 dan Hari Jadi Kabupaten Muara Enim ke-77 dengan jalan santai di Kota Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Minggu (26/11).
Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Pj Bupati Muara Enim Dr H Ahmad Rizali MA didampingi Ketua PGRI Muara Enim Jumran SPd MM, Plt Asisten II Ir H Ahmad Yani MM, Kadisdik Muara Enim Drs H Rusdi Khairullah MSi, Forkopimda, para undangan dan ratusan peserta jalan santai terdiri dari siswa dan guru serta masyarakat umum.
Dalam kegiatan jalan santai tersebut menempuh sekitar 2 km didalam kota Muara Enim dan memperebutkan ratusan door prize.
BACA JUGA:Pj Gubernur Agus Fatoni Pimpin Apel Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana
"Kegiatan jalan santai ini, selain untuk kesehatan, juga sebagai rekreasi keluarga serta menjalin silaturahmi. Jadi santai saja tidak usah saling potong dan hati-hati dijalan," kata Rizali.
Menurut Rizali, kegiatan ini, dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional 2023, HUT PGRI ke 78 dan Hari Jadi Kabupaten Muara Enim ke-77, tentu memiliki makna mendalam.
Selain sebagai media untuk silaturahim, kegiatan ini tentu membawa ekspresi kebahagiaan yang akan meningkatkan motivasi para guru dan siswa untuk kembali press menjalankan tugas dan kewajiban masing-masing.
BACA JUGA:18 Parpol di Ogan Ilir Sepakati Pemilu Damai
Selain itu, dapat membangkitkan semangat para guru dalam melaksanakan tugas mereka, memperkuat persatuan dan kesatuan, serta mendukung program pemerintah daerah untuk mempersiapkan sumber daya manusia generasi penerus yang sehat.
"Saya sangat apresiasi, dan kedepan jika bisa lebih meriah dan luas lagi," ujarnya.
Sementara itu Ketua PGRI Muara Enim Jumran, mengatakan bahwa Peringatan Hari Guru dan HUT PGRI ini dilaksanakan secara rutin setiap tahunnya.
BACA JUGA:Defisit Anggaran, DLH OKU Gagal Pertahankan Piala Adipura
Kegiatan ini, diikuti oleh para siswa, guru dan masyarakat umum sehingga terjalin kebersamaan dan silaturahmi antar sesama.
"Kegiatan ini, adalah rangkaian sebelumnya sudah beberapa kegiatan yang dilaksanakan PGRI. Terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu sehingga terlaksananya kegiatan ini," ujarnya. ***