LIFESTYLE, KORANPALPOS.COM - Poco resmi meluncurkan ponsel pintar flagship Poco F6 ke Indonesia dengan menghadirkan performa gahar dan fitur kecerdasan buatan.
Peluncuran ini disambut dengan antusiasme tinggi dari para penggemar teknologi dan pecinta produk Poco di Indonesia.
Acara peluncuran yang berlangsung di Jakarta Selatan pada Kamis ini dipimpin oleh Product Marketing Manager Poco Indonesia, Jeksen.
BACA JUGA:Bocoran Penampakan Xiaomi Mix Fold 4 : Eksterior Bahan Kulit, Spesifikasi Badai !
BACA JUGA: OPPO A3 Pro 5G Resmi Meluncur : Ponsel Seri A Pertama dengan AI Generatif, Harga Rp3,9 Jutaan !
Dalam sambutannya, Jeksen mengungkapkan bahwa Poco F6 menghadirkan berbagai fitur perdana yang diharapkan dapat meningkatkan pengalaman pengguna, baik dalam hal multitasking maupun gaming.
"Banyak fitur-fitur perdana yang diperkenalkan di Poco F6 yang kita percaya akan membuat pengalaman kalian entah itu multitasking atau gaming jadi lebih maksimal," kata Jeksen saat acara peluncuran.
Poco F6 ditenagai oleh chipset terbaru Qualcomm Snapdragon 8s Gen 3.
BACA JUGA:Jenis Smartphone Handal, Pilihan Terbaik untuk Mendukung Kerja dan Kuliah
BACA JUGA:5 Rekomendasi Merek Handphone Terjangkau dengan Kamera dan Memori Terbaik untuk Kerja dan Kuliah
Chipset ini dikenal dengan performanya yang kuat, didukung oleh RAM LPDDR5X hingga 12GB dan penyimpanan internal USF 4.0 hingga 512GB.
Kombinasi ini memastikan Poco F6 mampu menjalankan berbagai aplikasi berat dan game dengan lancar.
Chipset Snapdragon 8s Gen 3 mampu mencapai skor AnTuTu sebesar 1,53 juta, yang menunjukkan bahwa Poco F6 memberikan performa gaming yang maksimal serta kemampuan untuk membuka beberapa aplikasi berat secara bersamaan tanpa hambatan.
BACA JUGA:Tecno Pova 6 Resmi Meluncur : Smartphone dengan SuperCooled System 1.0, Tahan Gaming 12 Jam !