OTOMOTIF, KORANPALPOS.COM - Toyota Urban Cruiser Taisor merupakan kendaraan berjenis compact SUV produk rebadged atau kembaran Suzuki Fronx.
Bagaimana spesifikasinya? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini.
Menurut laporan dari Gaadiwaadi, Urban Cruiser series sebelumnya mengadopsi model Brezza milik Maruti Suzuki.
BACA JUGA:Bertarung di Arena SUV 7 Seater : Citroen C3 Aircross Vs Honda BR-V, Siapa yang Lebih Menggelegar ?
Namun, karena produksi model tersebut telah dihentikan, Urban Cruiser Taisor 'mengikuti jejak' produk Suzuki lainnya, yaitu Fronx.
Urban Cruiser Taisor merupakan produk ketiga Toyota di India yang pengembangannya melibatkan Suzuki.
Sebelumnya, kerja sama antara kedua perusahaan tersebut telah menghasilkan Toyota Glanza dan Toyota Hyryder, yang keduanya cukup berhasil dalam hal penjualan di pasar otomotif India.
BACA JUGA:Teknologi Canggih dan Performa Unggul : Neta V-II Siap Menggebrak Pasar Mobil Listrik !
BACA JUGA:SUV Mewah, Kabin Lega dan Harga Murah Meluncur : Bikin Toyota Innova Berasa Kemahalan !
Di India, Urban Cruiser Taisor akan berkompetisi dengan SUV kompak lainnya yang telah lebih dulu beredar, seperti Tata Nexon, Hyundai Venue, Kia Sonet, Mahindra XUV300, dan Nissan Magnite.
Untuk lebih mengenal Toyota Urban Cruiser Taisor, mari kita lihat spesifikasinya secara detail!
Seperti kebanyakan produk rebadged, Toyota Urban Cruiser Taisor memiliki kemiripan yang mencolok dengan produk 'aslinya', yaitu Suzuki Fronx.
BACA JUGA:Awal Dari Akhir Bagi BMW M3 Manual : Transmisi Manual di Ujung Tanduk ?