Sekda Edward Candra Pimpin Apel Korpri dan Serahkan Santunan kepada 125 ASN Purna Tugas

Jumat 18 Jul 2025 - 09:14 WIB
Reporter : Encep
Editor : Dahlia

KORANPALPOS.COM- Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Provinsi Sumatera Selatan kembali menggelar apel gabungan rutin pada Kamis pagi (17/7/2025).

Bertempat di halaman Kantor Gubernur Sumsel, apel ini merupakan agenda tetap setiap tanggal 17 yang bertujuan memperkuat sinergi dan komunikasi antar pegawai di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumsel.

Apel kali ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sumsel, Drs. H. Edward Candra, M.H., yang juga menjabat sebagai Ketua Dewan Pengurus Korpri Sumsel.

Kegiatan apel dilaksanakan secara bergilir oleh masing-masing perangkat daerah guna menjaga koordinasi dan kebersamaan di antara aparatur sipil negara (ASN).

BACA JUGA:Bupati Lahat Pimpin APKASI, Gubernur Herman Deru: Ini Kebanggaan bagi Sumsel

BACA JUGA:Gubernur Herman Deru Hadiri Pelantikan APKASI 2025–2030

Dalam sambutannya, Edward menegaskan pentingnya apel gabungan sebagai wadah silaturahmi, konsolidasi, serta upaya menumbuhkan semangat kerja ASN. Menurutnya, momentum ini menjadi cerminan tanggung jawab bersama dalam menjalankan roda pemerintahan.

"Apel ini bukan sekadar formalitas. Ini adalah ajang kita memperkuat hubungan kerja dan menunjukkan komitmen bersama untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," ujar Edward.

Momen apel Korpri ini juga menjadi lebih bermakna dengan dilakukannya penyerahan santunan secara simbolis kepada 125 ASN yang memasuki masa purna tugas.

Setiap ASN menerima santunan senilai Rp2.000.000 sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi dan pengabdian selama bertugas di lingkungan Pemprov Sumsel.

BACA JUGA:Berdayakan PPID Sebagai Corong Informasi

BACA JUGA:Anak Sekolah Makin Semangat, Seragam Gratis Pemkot Prabumulih Bantu Ringankan Beban Orang Tua

"Hari ini kita mengantar purna tugas 125 ASN. Atas nama Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan, saya menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas segala pengabdian dan kerja keras selama ini," kata Edward penuh haru.

Ia berharap agar para ASN purna tugas tetap diberi kesehatan dan umur panjang. Edward juga menekankan bahwa meskipun telah pensiun dari tugas formal, pengabdian mereka masih sangat berarti bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.

Lebih lanjut, Edward mengingatkan bahwa menjadi ASN bukan hanya sekadar profesi, melainkan panggilan untuk mengabdi dengan integritas dan semangat melayani.

Kategori :