Nissan Note e-Power: Hatchback Hybrid Pintar dengan Torsi 280 Nm dan Fitur Mewah !

Senin 14 Jul 2025 - 10:06 WIB
Reporter : Echi
Editor : Maryati

Sebagai mobil modern, Nissan Note e-Power tak ketinggalan dalam urusan hiburan.

Sistem infotainmennya sudah menggunakan layar sentuh interaktif, dengan koneksi ke berbagai perangkat melalui USB, Bluetooth, serta dilengkapi radio AM/FM, speaker depan dan belakang, dan kontrol audio di lingkar kemudi.

Fitur ini dirancang untuk memastikan kenyamanan dan hiburan pengendara serta penumpang, terutama saat melakukan perjalanan jarak jauh atau berkendara dalam kemacetan.

Dalam hal keselamatan, Nissan membekali Note e-Power dengan paket keamanan yang sangat lengkap untuk ukuran hatchback.

Mulai dari sistem pengereman hingga fitur proteksi saat terjadi tabrakan, semuanya tersedia:

Anti-lock Braking System (ABS)

Electronic Brake Distribution (EBD)

Brake Assist

Crash Sensor dan pengingat pintu terbuka

Dual airbag depan, side airbag depan

Pengingat pemakaian sabuk pengaman di semua baris

Child safety lock dan pelindung benturan depan-samping

Kamera belakang dan sensor parkir

Spion tengah lipat otomatis

Engine check warning

Fitur-fitur ini menunjukkan bahwa Nissan menaruh perhatian besar terhadap aspek keselamatan tidak hanya untuk pengemudi, tetapi juga seluruh penumpang.

Kategori :