Ranking Kalah dari China, Tapi Indonesia Jauh Lebih Sultan!

Selasa 15 Oct 2024 - 06:53 WIB
Reporter : Mulyawan
Editor : Dahlia

KORANPALPOS.COM- Timnas Indonesia akan menghadapi China dalam laga keempat Grup C Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Pertandingan ini akan berlangsung di Qingdao Youth Football Stadium, Selasa (15/10) pukul 19:00 WIB.

Meskipun Indonesia berada di peringkat yang lebih rendah dalam ranking FIFA dibandingkan China, Skuad Garuda memiliki nilai pasar yang jauh lebih tinggi, menjadi salah satu sorotan menjelang pertandingan penting ini.

Suporter Indonesia Memikat Perhatian Media China

Suporter Indonesia tidak hanya mendukung tim mereka dari jauh, tetapi beberapa di antaranya hadir langsung di China.

Ketua Persatuan Pelajar Indonesia Tiongkok (PPIT) Shandong, Windi Rahmasari, berbagi cerita tentang antusiasme suporter Indonesia yang berhasil menarik perhatian media China.

BACA JUGA:Cedera Lagi, Jordi Amat Absen Lawan China!

BACA JUGA:PSSI Protes Pedas, AFC Pura-Pura Tak Tahu?

"Untuk sekarang, pandangan media China cukup baik untuk kita karena mereka takjub sama suporter Indonesia yang sangat antusias. Kami juga sempat diwawancarai oleh media China pas di bandara, mereka sangat senang untuk memvideokan kami, mendokumentasikan kami," kata Windi.

Kehadiran suporter Indonesia di Negeri Tirai Bambu telah menjadi daya tarik tersendiri, dengan banyak di antara mereka yang sudah siap memberikan dukungan penuh untuk Skuad Garuda.

Media lokal pun mengapresiasi antusiasme dan semangat para pendukung yang dianggap sebagai bagian penting dari energi yang dibawa Timnas Indonesia dalam laga melawan China.

Adu Mewah Skuad Indonesia vs China

Selain kehebohan dari suporter, ada perbandingan menarik dari sisi pemain kedua tim. Timnas Indonesia, yang saat ini berada di peringkat 129 dunia menurut FIFA, memiliki skuad dengan nilai pasar yang jauh lebih tinggi dibandingkan tim China yang berada di peringkat 91. Meski ranking FIFA tidak memihak Indonesia, dari segi nilai pemain, Skuad Garuda lebih unggul.

BACA JUGA:Jadwal Lengkap Laga Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

BACA JUGA:Ambisi China Amankan Poin Penuh

Menurut situs Transfermarkt, total nilai pasar 23 pemain Timnas Indonesia mencapai €23,650 juta (sekitar Rp402 miliar).

Kategori :