KORANPALPOS.COM - Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan salah satu perayaan yang sangat dinantikan oleh umat Islam di seluruh dunia.
Peringatan ini jatuh pada tanggal 12 Rabiul Awal dalam kalender Hijriah, yang merupakan hari kelahiran Nabi Muhammad SAW. Yang mana bertepatan dengan 16 September 2024.
Dalam memperingati Maulid Nabi, umat Islam biasanya melaksanakan berbagai amalan dan kegiatan yang sesuai dengan ajaran Islam.
Meski tidak ada kewajiban untuk memperingatinya, banyak dari kaum Muslimin yang mengikuti sunnah-sunnah dalam memperingati hari besar ini.
BACA JUGA:Siapa Puyang Depati ? Legenda Penguasa Sekayu yang Membangun Musi Ilir !
BACA JUGA:2 Varian Durian Paling Unggul di Sumatera Selatan : Miliki Keunikan dan Cita Rasa Tersendiri !
Berikut beberapa sunnah yang dianjurkan dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.
1. Memperbanyak Shalawat kepada Nabi Muhammad SAW
Salah satu sunnah yang sangat dianjurkan saat memperingati Maulid Nabi adalah memperbanyak shalawat kepada Rasulullah SAW.
Allah SWT berfirman dalam Surah Al-Ahzab ayat 56, "Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikat-Nya bershalawat untuk Nabi. Wahai orang-orang yang beriman, bershalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya."
BACA JUGA:Bougainvillea : Bunga Kertas yang Indah, Tahan Lama, dan Mudah Dirawat
Shalawat tidak hanya sebagai bentuk kecintaan dan penghormatan kepada Nabi Muhammad SAW, tetapi juga sebagai bentuk ibadah yang dapat mendatangkan pahala besar bagi yang melakukannya.
Di bulan Rabiul Awal, khususnya pada hari kelahiran Nabi, umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak bacaan shalawat baik di masjid, rumah, maupun dalam kegiatan majelis taklim.
2. Mengadakan Majelis Ilmu