Ribuan Warga Nikmati Listrik Selama 24 Jam

Minggu 11 Aug 2024 - 20:56 WIB
Reporter : Sefti
Editor : Isro Antoni

KAPUASHULU - Ribuan warga di enam desa Kecamatan Putussibau Utara Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat dapat menikmati listrik selama 24 jam nonstop.

Berkat jaringan listrik PT PLN (Persero) yang kini menjangkau wilayah tersebut. 

PLN berhasil menghubungkan kelistrikan Putussibau dengan membangun Jaringan Tegangan Rendah (JTR) sepanjang 17,02 kilometer sirkuit (KMS), Jaringan Tegangan Menengah (JTM) 71,15 KMS, dan 8 unit gardu distribusi dengan kapasitas 500 kiloVolt Ampere (kVA).

Kepala Desa Sungai Uluk Palin Petrus Dawin mengatakan, kehadiran listrik 24 jam sangat dinantikan seluruh warga.

BACA JUGA:Efisiensi Rp123 Juta Lebih Perhari Berkat Listrik PLN

 

BACA JUGA:Kembangkan Lahan Basah Buatan untuk Pemulihan Lingkungan

Sebab, selama ini listrik hanya menyala 12 jam dan selebihnya mengandalkan genset untuk penerangan, sehingga aktivitas masyarakat sehari-hari sangat terbatas. 

“Dengan hadirnya listrik 24 jam nyala ini, kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada PLN dan pemerintah yang berhasil mewujudkan impian warga yang menanti puluhan tahun mendambakan listrik menyala setiap hari siang dan malam. Kami berjanji akan ikut menjaga aset PLN agar suplai listrik PLN tersebut lancar tanpa gangguan,” kata Petrus.

 

Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan mengapresiasi PLN dalam upaya melistriki masyarakat di Kapuas Hulu.

Ia berharap, masuknya listrik dari PLN ini mampu meningkatkan kesejahteraan, perekonomian, pendidikan serta memudahkan masyarakat dalam mengakses informasi.

BACA JUGA:Bangga 'Tak Terkalahkan' Bersama Spanyol

BACA JUGA:Bantu Pangkas Biaya Operasional Melaut Lewat Electrifying Marine PLN

"Saya sampaikan terima kasih kepada PLN atas sinergi yang baik dalam memenuhi hak warga negara, yakni pemenuhan kebutuhan penerangan akan listrik. Semoga dengan masuknya listrik ini dapat membantu meningkatkan kualitas hidup masyarakat," ujar Fransiskus.

Kategori :

Terkait

Minggu 11 Aug 2024 - 21:15 WIB

PLN Sukses Realisasikan PMN

Minggu 11 Aug 2024 - 20:56 WIB

Ribuan Warga Nikmati Listrik Selama 24 Jam