BATURAJA, KORANPALPOS.COM - Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) mengunjungi kediaman Pj Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah untuk melakukan pencocokan dan penelitian (Coklit) data pemilih, Kamis 11 Juli 2024.
Kedatangan petugas Pantarlih tersebut dalam rangka persiapan pilkada serentak yang akan digelar pada November 2024 mendatang.
Dalam kegiatan ini, turut hadir Komisioner KPU OKU Jaka Irhamka, Ketua Bawaslu OKU Yudi Risandi, Komisioner Bawaslu OKU Feru, serta petugas lainnya.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada petugas Pantarlih yang telah melakukan coklit untuk kami sekeluarga,” ujar Pj Bupati OKU H Teddy Meilwansyah.
BACA JUGA:Bianca dan Anya Pemenang LBI Muara Enim 2024
BACA JUGA:Tingkatkan Kinerja Guna Mewujudkan Polri Presisi untuk Indonesia Emas
Dirinya menyatakan harapannya agar Pilkada di OKU dapat berlangsung dengan lancar, aman, dan nyaman. Ia menekankan pentingnya kehadiran petugas yang handal, transparan, jujur, dan adil.
“Mari kita jadikan Pilkada di OKU menjadi Pilkada yang riang dan gembira, sebab ini pesta demokrasi dan namanya pesta pastinya riang gembira,” tandasnya.
Sementara itu, Komisioner KPU OKU Jaka Irhamka menjelaskan bahwa Coklit yang dilakukan oleh Pantarlih merupakan bagian dari rangkaian persiapan Pilkada serentak tahun 2024.
Tujuannya adalah untuk menyinkronkan data pemilih untuk pemilihan Bupati/Walikota serta Pemilihan Gubernur.
BACA JUGA:Tim TP PKK Sumsel Lakukan Penilaian 10 Program PKK Desa Tegal Rejo
BACA JUGA:Didesak Soal Gaji 13, Pejabat Bupati Empat Lawang Beri Penjelasan ...
“Saat ini coklit masih terus berlanjut hingga tanggal 24 Juli 2024. Untuk Pak Teddy, karena beliau memiliki KTP dan beralamat di OKU, maka beliau tetap memilih di OKU,” tukas Jaka Irhamka. (len)