Laptop Lenovo LOQ 15IAX9I Meluncur : Spek Paling Kenceng, Cocok untuk Gamer Pemula !

Tampilan laptop gaming LOQ 15IAX9I-FOTO : ANTARA-

BISNIS, KORANPALPOS.COM - Lenovo memperkenalkan inovasi terbarunya dalam dunia gaming dengan peluncuran laptop Lenovo LOQ 15IAX9I.

Laptop ini tidak hanya membidik para gamer berpengalaman, tetapi juga menyasar para gamer pemula yang ingin menapaki jalannya menjadi pro-player.

Dengan berbagai fitur canggih dan performa tinggi, Lenovo LOQ 15IAX9I siap memberikan pengalaman gaming yang optimal kepada penggunanya.

BACA JUGA:ASUS Zenfone 11 Ultra Dibanderol Rp10 Jutaan : Ponsel Flagship dengan Teknologi Canggih dan Fitur Unggulan !

BACA JUGA:Vivo Luncurkan Seri X100 : Keunggulan Fotografi dan Videografi Kelas Dunia dengan ZEISS !

Mengusung warisan Lenovo Legion, Lenovo LOQ hadir dengan inovasi yang mengikuti tren AI generatif.

Laptop ini dilengkapi dengan chipset AI perangkat keras milik Lenovo yang disebut Lenovo LA1 AI.

Dibangun dengan CPU dan GPU paling bertenaga di kelasnya, yaitu Intel Core i5 dan Intel Arc 5, Lenovo LOQ menawarkan performa gaming yang optimal dan ketahanan daya yang luar biasa.

BACA JUGA:Daftar 10 HP Terbaik Harga 1 Jutaan Juni 2024 : Spek Mumpuni, Fitur Canggih, Performa Gacor !

BACA JUGA:Vivo Hadirkan Ponsel Lipat Pertama di Indonesia Lewat X Fold 3 Pro : Desain Ultra Light dan Ultra Slim !

Lenovo LOQ 15IAX9I hadir dengan beberapa opsi prosesor high performance, seperti Intel Core i5-14450HX1, i5-13450HX1, dan i5-12450HX, yang dikonfigurasikan dengan RAM hingga 16GB.

Dengan demikian, pengguna, terutama para gamer muda, akan mendapatkan pengalaman gaming yang beperforma tinggi.

Dibalut dengan GPU Intel Arc yang didukung oleh teknologi terbaru, seperti Intel AI-accelerated XSS image upscaling, full ray-tracing, dan DirectX 12 Ultimate, Lenovo LOQ mampu menghadirkan visual yang imersif dan kecepatan frame rate tinggi.

BACA JUGA:Insta360 X4 Resmi Masuk ke Indonesia : Bawa Kamera 360 ke Level 8K, Cocok untuk Konten Kreator !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan