Kembalikan Formulir, Mawardi Yahya dan ESP Yakin Didukung PAN

Edwar Jaya mewakili H. Mawardi Yahya mengembalikan formulir pendaftaran di PAN Sumsel--Foto: Popa Delta

PALEMBANG, KORANPALPOS.COM - Pada hari terakhir pengembalian formulir pendaftaran di Partai Amanat Nasional (PAN).  Sejumlah bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel berdatangan ke sekretariat DPW PAN, di Jl Ratu Alamsyah Prawira Negara Palembang.

Termasuk mantan Wakil Gubernur Sumsel, H. Mawardi Yahya dan mantan Walikota Palembang, Eddy Santana Putra.

ESP menjadi kandidat pertama yang mengembalikan formulir pendaftaran di DPW PAN Sumsel. Pria yang saat ini duduk di DPR RI mengaku optimis mendapat dukungan dari PAN. 

Karena dirinya mempunyai hubungan yang baik dengan partai besutan Zulkifli Hasan tersebut.

Disinggung soal programnya untuk Sumsel, ESP mengatakan, ada banyak program kegiatan yang telah dia siapkan untuk Sumsel ke depan. Beberapa diantaranya soal peningkatan kualitas pendidikan, kesehatan, infrastruktur, kesejahteraan dan lainnya.

Selain ESP, dihari terakhir pengembalian formulir ini juga ada bakal calon gubernur Sumsel H Mawardi Yahya, yang turut kembalikan formulir.

BACA JUGA:Marjito Ambil Formulir Pendaftaran Bacawabup PPP OKU

BACA JUGA:Lidyawati Cik Ujang-Izudin Efendi Kembalikan Formulir ke PAN Muara Enim

Berbeda dengan ESP yang datang sendiri, H Mawardi Yahya justru mewakilkan pengembalian formulir dengan kuasa hukumnya, Asman.

Ditemui usai pengembalian, Asman yang didampingi H Edwar Jaya serta tim pemenangan Mawardi mengatakan, saat ini Mawardi masih belum bisa datang sendiri karena ada pekerjaan penting.

Namun hal itu tidak mengurangi keseriusan Pak Mawardi untuk dapat dukungan dari PAN. "Pengembalian ini memang diwakilkan, karena yang bersangkutan ada giat diluar kota yang tidak bisa diwakilkan," katanya.

Asman juga mengatakan kalau Mawardi sangat yakin akan mendapatkan dukungan dari PAN.  

"Sejauh ini kita sangat optimis dapat didukung dari PAN, karena kita punya hubungan yang baik dengan PAN. Bahkan di pilkada sebelumnya partai ini juga turut mendukung dirinya," jelas Asman.

BACA JUGA:Kemungkinan Partai Koalisi Prabowo-Gibran Bertambah

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan