Pastikan Puncak Arus Balik Lebaran Berjalan Lancar
Kapolres Prabumulih Cek Kesiapan Personel di Pos Pelayanan.-Foto : Prabu Agustian-
# Kapolres Prabumulih Cek Kesiapan Personel di Pos Pelayanan
PRABUMULIH, BACAKORAN,COM - Minggu, 14 April 2024, menghadapi puncak arus balik Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIK, bersama Kasat Lantas AKP Muthemainah SH, melakukan pengecekan intensif di posko pengamanan (pos pam) dan posko pelayanan (pos yan) di Kota Prabumulih.
Pengecekan posko pelayanan dan posko pengamanan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran arus balik pemudik yang pulang ke kampung halaman mereka. Saat melakukan pengecekan di lapangan, Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo tak hanya memeriksa kesiapan personel, tetapi juga memberikan pesan-pesan penting kepada pemudik yang beristirahat di pos pelayanan.
Bertempat di area parkir Rumah Makan Siang Malam di Jalan Jendral Sudirman Kelurahan Cambai Kecamatan Cambai, Kota Prabumulih, AKBP Endro Aribowo menegaskan pentingnya keselamatan dalam berkendara. "Utamakan keselamatan saat berkendaraan dan beristirahatlah apabila merasa lelah atau mengantuk," pesannya kepada para pemudik.
Selain memberikan pesan keselamatan, Kapolres Prabumulih juga tak lupa memberikan penghargaan kepada personel yang bertugas di pos pelayanan dan pos pengamanan. Tindakan ini sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi mereka dalam menjaga keamanan dan kelancaran arus balik lebaran.
BACA JUGA:Polres OKU Ingatkan Pengunjung Objek Wisata Goa Putri Patuhi Tanda Larangan
BACA JUGA:Kandidat Calon Walikota Lubuklinggau Gelar Open Hosue, Begini Sambutan Warga
AKBP Endro Aribowo SIK menjelaskan bahwa pengecekan yang dilakukan bertujuan untuk memastikan semua unsur yang terlibat dalam operasi ketupat 2024 mendukung kelancaran arus balik lebaran. "Kami melakukan pengecekan ini untuk melihat kesiapan personel kita dan unsur lainnya dalam menyambut puncak arus balik lebaran yang diperkirakan terjadi mulai hari Sabtu kemarin hingga Senin ini," jelasnya.
Menurut pantauan Kapolres, arus balik kendaraan dari arah Palembang menuju Muara Enim atau sebaliknya telah mengalami peningkatan volume, meskipun belum menimbulkan kemacetan yang signifikan. "Volume kendaraan sudah mulai meningkat, namun masih dalam batas yang dapat diatasi tanpa menimbulkan kemacetan," ujarnya.
Sementara itu, kendaraan yang masuk dan keluar melalui gerbang tol didominasi oleh kendaraan pribadi dan beberapa bus penumpang. "Rata-rata jumlah kendaraan yang melintas mencapai 3500 hingga 5000 unit setiap harinya," tambahnya.
Masih kata kapolres, peningkatan volume kendaraan ini menjadi perhatian bersama, namun dengan koordinasi dan kesiapan yang baik dari seluruh pihak terlibat, diharapkan arus balik lebaran dapat berlangsung dengan lancar dan aman bagi semua pemudik. (abu)