Bangunan Kosan 3 Lantai di Indralaya Utara Kabupaten Ogan Ilir Roboh : Diduga Ini Penyebabnya !

Bangunan kosan 3 lantai di Indralaya Utara mendadak roboh, beruntung tidak menimbulkan korban jiwa-Foto : Isro Antoni-

OGANILIR - Sebuah bangunan kosan tiga lantai di daerah Indralaya Utara, Ogan Ilir, roboh secara tiba-tiba.

Kejadian ini mengejutkan warga sekitar, terutama puluhan penghuni kosan yang kebanyakan adalah mahasiswi. 

Informasi yang diperoleh dari warga setempat menyebutkan bahwa bangunan tersebut roboh tanpa disertai oleh angin kencang maupun hujan deras.

Kejadian tersebut petang sekitar pukul 17.00, Selasa 5 Maret 2024.

BACA JUGA:Jelang PPDB, Kajari Prabumulih Ingatkan Kepala Sekolah Jangan Mencari Keuntungan

BACA JUGA:Diskominfo Prabumulih Gelar Sosialisasi Bijak Menggunakan Frekuensi Radio

Menurut keterangan seorang saksi mata bernama Sariman, saat kejadian terjadi, tiba-tiba terdengar suara gemuruh yang cukup keras sebelum bangunan kosan tersebut roboh. 

"Puluhan penghuni kosan, yang kebanyakan adalah mahasiswi, bergegas keluar dari bangunan tersebut untuk menyelamatkan diri dan barang-barang berharga mereka. Dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa," katanya.

Namun, kejadian ini tidak hanya berdampak pada bangunan kosan itu sendiri.

Puing-puing bangunan yang roboh menimpa sebuah rumah yang berdempetan dengan bangunan kosan, menyebabkan kerusakan pada rumah didekat bangunan tersebut.

BACA JUGA:Nah Lho ! Pascavideo Kontroversi Viral, Camat Pemulutan Barat Dicopot dari Jabatan

BACA JUGA:Menyusul Video Heboh Oknum Camat, Ogan Ilir Gempar Lagi Atas Pengakuan Siswi SMP Alami Ini !

Saat kejadian, petugas kepolisian segera diturunkan ke lokasi untuk mengamankan seputaran bangunan yang roboh.

Hal ini dilakukan untuk mencegah warga sekitar mendekati area yang berpotensi berbahaya, mengingat jaringan listrik di sekitar lokasi belum diputus. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan