Dewan Ogan Ilir Minta Polisi Tegas Terhadap Begal, Amir : Kalau Perlu Ditembak Mati !

Ketua Komisi IV DPRD Ogan Ilir, Amir Hamzah, mengecam maraknya kasus begal di wilayah Ogan Ilir dan menyuarakan desakan tindakan tegas dari Aparat Penegak Hukum -Foto : Isro Antoni-

OGANILIR - Ketua Komisi IV DPRD Ogan Ilir, Amir Hamzah, mengecam maraknya kasus begal di wilayah Ogan Ilir dan menyuarakan desakan tindakan tegas dari Aparat Penegak Hukum (APH).

Dalam pernyataannya, Amir Hamzah mengungkapkan kegeramannya terhadap meningkatnya kasus begal yang meresahkan masyarakat.

"Beberapa waktu terakhir, kasus begal semakin merajalela, termasuk di Rantau Panjang, Tanjung Raja, dan yang terakhir di Tanjung Senai, yang menyebabkan korban jiwa seorang mahasiswi UNSRI. Kondisi ini sangat memprihatinkan," ujar Amir Hamzah dalam wawancara dengan Palpos, Senin, 5 Februari 2023.

BACA JUGA:Kapal Sinar Agung Pecah dan Tenggelam di Perairan Banyuasin, 3 Orang Belum Diketahui Nasibnya

BACA JUGA:Pria yang Ditabrak KA Babaranjang Ternyata Fauzi

Amir Hamzah bahkan menyampaikan desakan kepada Kepolisian agar memberikan sanksi tegas, bahkan hingga menembak mati para pelaku begal jika tertangkap. "Kalau perlu tembak mati bagi pelaku, agar ada efek jera," tegasnya.

Dia memberikan sinyal bahwa penegakan hukum harus berada pada tingkat yang lebih serius untuk memberikan efek pencegahan terhadap pelaku begal.

Salah satu analisis Amir Hamzah terkait meningkatnya kasus begal adalah penyalahgunaan obat-obatan terlarang atau narkoba di wilayah Ogan Ilir.

BACA JUGA: Fakta Mengejutkan di Balik Kematian Nazwa Keyzha Safira : Siapa Sebenarnya Korban Begal di Ogan Ilir?

BACA JUGA:Nongkrong Larut Malam Berujung Tragis : Mahasiswi UNSRI Tewas Dalam Serangan Begal

Sebagai langkah nyata, ia juga menyebut adanya pemusnahan barang bukti narkoba di Kejaksaan Negri (Kejari) Ogan Ilir beberapa waktu lalu sebagai upaya untuk meredam dampak dari penyalahgunaan narkoba.

"Barang bukti narkoba cukup tinggi. Salah satu dampaknya adalah tindakan kejahatan. Salah satu indikasinya yakni aksi pembegalan," ungkap Amir Hamzah.

Selain desakan kepada kepolisian, Amir Hamzah memberikan himbauan kepada masyarakat, terutama generasi muda, untuk meningkatkan kewaspadaan.

BACA JUGA:Sempat Viral, Oknum Polisi di Ogan Ilir Ini Cekcok dengan Warga, Begini Nasibnya !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan