Thailand Tundukkan Kirgistan 2 Gol Tanpa Balas

Selebrasi pemain Thailand Supachai Chaided setelah mencetak gol ke gawang Kirgistan di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha pada Selasa , 16 Januari 2024 malam WIB-Foto: ANTARA/HO-the-afc.com-

QATAR - Thailand meraih kemenangan 2-0 atas Kirgistan dalam pertandingan pertama Grup F Piala Asia 2023 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha pada Selasa, 16 Januari 2024 malam WIB.

Tim wakil ASEAN itu berhasil meraih tiga poin dalam pertandingan ini berkat dua gol dari Supachai Chaided.

Berdasarkan laman resmi AFC, Kemenangan ini membuat Thailand memimpin klasemen Grup F Piala Asia 2023 dengan mengemas tiga poin dari satu pertandingan yang dijalani.

Thailand langsung tampil agresif dan menekan di awal-awal permainan saat melawan Kirgistan dengan operan-operan pendek mereka.

BACA JUGA:Juventus Tundukkan Sassuolo 3-0

BACA JUGA:AS Roma Berpisah dengan Mourinho

Pada menit ke-4, Thailand sempat memecah kebuntuan lewat gol Supachai Chaided usai memanfaatkan bola rebound tendangan Supachok Sarachart yang mengenai tiang.

Namun, gol tersebut dianulir karena Supachai Jaided lebih dulu terjebak offside.

Pada menit ke-22 Thailand kembali mendapatkan peluang emas lewat Suphanat Mueanta.

Sayangnya tembakan keras Suphanat Mueanta masih mengenai mistar gawang Kirgistan.

BACA JUGA:Iran Menang Meyakinkan atas Palestina

Empat menit kemudian, Thailand akhirnya berhasil mencetak gol lewat sontekan Supachai usai memanfaatkan bola rebound hasil blok kiper Kirgistan setelah menepis tendangan keras Bordin Phala.

Thailand berhasil menutup laga babak pertama dengan keunggulan 1-0 atas Kirgistan.

Pada awal babak kedua Thailand kembali langsung tampil agresif, bahkan berhasil menambah keunggulan pada menit ke-49 lewat gol Supachai Chaided.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan